Isu Syariat Islam Tak Digubris Kandidat Gubernur Jakarta

Kursi KUIJ (Kursi yang disediakan oleh panitia untuk para calon gubernur tampak kosong)

Metrotvnews.com, Jakarta: Menjelang pilkada gubernur di DKI Jakarta, Agustus nanti, sejumlah ormas Islam menggagas perlunya penerapan syariat Islam di provinsi ini. Gagasan itu diwujudkan dalam konvensi yang digelar Ahad (8/4) kemarin. Ribuan umat Islam dari berbagai organisasi massa hadir dalam konvensi yang diselenggarakan Hizbut Tahrir Indonesia tersebut.

Dalam acara ini, Hizbut Tahrir merekomendasikan penegakkan syariat Islam pada para calon gubernur Jakarta periode 2007-2012. Karena itu, kata Juru Bicara Hizbut Tahrir Indonesia Muhammad Ismail Yusanto, calon gubernur harus memiliki misi dan visi yang sesuai dengan syariat Islam.

Namun, acara ini tidak mendapat sambutan dari para calon gubernur. Para calon gubernur seperti Fauzi Bowo, Sarwono Kusumaatmadja dan Agum Gumelar tidak hadir. Bahkan, Adang Daradjatun, bakal calon gubernur dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga tidak hadir.

Padahal, PKS merupakan partai yang memiliki basis massa Islam. Adang lebih memilih ikut acara jalan santai dan donor darah yang digelar PKS. Isu syariat Islam bagi para calon gubernur sepertinya tidak cukup seksi untuk menarik minat penduduk DKI Jakarta.(DOR)
 
Sumber : http://www.metrotvnews.com/berita.asp?id=36656

8 comments

  1. wah hebat juga pemberitaannya. memberi opini seolah olah syariat islam tidak layak diterapkan..
    media..media..
    kapan umat islam punya tv sendiri…

  2. masya allah pemimpin islam kok tidak mau syariat islam diterapkan ! gimana nih ?
    ya allah telah aku sampaikan maka saksikanlah !

  3. There is no concept and hard evident that Democracy would apply syari’ah. Ummat should realize this false of democracy. Ummah should get back to the track records of those candidates. They are just another agents of kuffar.

  4. Ya… Allah…. semoga Engkau membukakan hati umat, sehingga umat dapat melihat siapa sesungguhnya yang membela kebenaran (Islam) dan siapa yang menolak Islam. Dan bukakanlah kerinduan umat terhadap Islam, sehingga mereka mencampakkan demokrasi dan rindu Khilafah. Amin.

  5. GAK USAH DIPILIH PEMIMPIN YG TDK MAU TAAT SM ALLAH..!!HY MMBWT NEGERI QT JD NEGRI YG DILAKNAT ALLAH.
    buat teguh, sorry Bro, awal kupikir qt “beda”. keep fighter..MASA DEPAN ADA DI TANGAN ISLAM. ALLAHU AKBAR!!!

  6. Masak calon pemimpin Islam menolak Islam sendiri??

  7. what a pitty having the leaders whom will lead us to the hell…!!!

  8. Lukman Arrives

    Mereka bukannya gak minat kok. Hanya bingung aja. Pilih dunia ato akhirat. Dan na’udzubillah, mereka cuma pilih dunia aja?
    Takut gak kuat dapet firdaus, ya?
    Moga-moga yang udah gigih perjuangin syariat selalu diitiqamahkan dan dapet kehidupan yang lebih baik di dunia dan akhirat nanti (termasuk yang ngedoain, donk). Amiin. Sabarlah kawan, dunia kita gak cuma sesempit Jakarta, kok. jakarta kan panas, kotor, macet, bau, banjir, sumpek. Kenapa gak membidik kursi gubernur Tokyo, misalnya. hehee(^_^)~~

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*