Kunjungan DPD II HTI-Batam ke Ponpes Al-Kautsar Kabil

HTI Press. Alhamdulillah, pada hari Ahad, tanggal 15 Juni 2008, rombongan DPD II HTI-Batam yang terdiri dari Ustadz H. Donny Irawan (ketua HTI-Batam), Ustadz Abdillah, Ustadz Karim, ustadz Arif, Ustadz Dufan, ustadz Fulizah melakukan kunjungan silah ukhuwah ke pondok pesantren dan panti asuhan al-Kautsar Kabil-Batam.

Dalam kesempatan itu ustadz H. Ismail selaku ketua yayasan menggambarkan semakin beratnya beban biaya yang ditanggung yayasan untuk biaya operasional dan pendidikan bagi lebih dari 200 anak yatim dan dhuafa yang menjadi santri di sana. Hal ini seharusnya tidak terjadi, karena dalam pandangan syariat Islam semua beban itu seharusnya adalah tanggung jawab negara bukan tanggung jawab individu maupun kelompok.

Suasana yang penuh keakraban juga semakin terasa ketika ustadz H. Donny Irawan menyampaikan profil HTI. Bahwa Hizbut Tahrir merupakan salah satu kelompok dakwah Islam yang mempunyai visi “melanjutkan kembali kehidupan Islam” , dan dalam perjuangan mencapai visi itu perlu adanya sinergi dan kerjasama dengan seluruh komponen umat Islam dalam hal-hal yang disepakati.

Di akhir pertemuan itu H. Ismail meminta kesediaan syabab HTI-Batam untuk mengisi forum pengajian anak didik dan wali murid yang diadakan setiap bulan sekali. Allahu Akbar.. permintaan itu disambut dengan gembira oleh para syabab.

[Humas HTI-Batam]

3 comments

  1. Fakhruddin Halim

    Assalamu’alaikum Wr.Wb
    Untuk sahabat ku Ust.Dupan Riaga,SE. Semoga selalu dalam ghiroh Islam. Semoga Allah senantiasa melimpahkan rahmat dan kesabaran dalam meniti jalan yang mulia ini.
    Mudah-mudahan Allah mempertemukan suatu saat kelak.
    Allahuakbar!

  2. hardja sapoetra

    Assalamu’alaikum
    Saya putra Tanjungbatu Kundur, selamat kepada HTI Batam.Walau saya kuliah di Pekanbaru, namun rasa untuk memperjuangkan syari’ah ISlam di kampung halaman sangat menggelora. HTI Batam menghubunginya bagaimana ? Tolong kirimkan e-mail atau nomor telepon ke e-mail saya hardjasapoetra@yahoo.co.id ya. Siapa tahu kita bisa buat acara bersama. Allahu akbar. Semoga khilafah segera tegak kembali. Amin

  3. kapan ada kunjungan lagi ustad.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*