8 Fraksi Teken Draft RUU Pornografi

HTI-Press. RUU Pornografi disepakati 8 fraksi di DPR. Mereka menandatangani naskah draft, yang tinggal menunggu pengesahannya di rapat paripurna.

Sekitar pukul 23.00 WIB, Selasa (28/10/2008), 8 fraksi tersebut antara lain FPKS, FPAN, FPD, FPG, FPBR, FPPP, dan FKB. Sedang 2 fraksi yakni FPDIP dan FPDS melakukan aksi walk out.

Sebelumnya, masing-masing fraksi menyampaikan pandangan akhirnya. Hingga kemudian, mayoritas fraksi mencapai kesepakatan. “Kami dari pemerintah mewakili presiden menyambut baik diselesikannya pembahasan RUU Pornografi,” ujar Menteri Agama Maftuh Basyuni dalam rapat kerja pansus RUU Pornografi, di Gedung DPR, Senayan.

Maftuh, juga mengucapkan terima kasih kepada pimpinan dan seluruh anggota pansus RUU Pornografi atas dedikasi dalam pembahasan ini. “Pembahasan RUU ini dapat diselesaikan dalam suasana demokratis,” tuturnya.

Menurut Maftuh, pornografi telah mengakibatkan pemerosotan moral. “Dengan adanya undang-undang ini diharapkan dapat menjadi instrumen bagi masyarakat,” harapnya. (detikNews, 29/10/08)

Berita Terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*