Kegiatan HTI di Malang: Teladani Kepemimpinan Rasul Saw.

HTI-Press. Mengambil tema “Meneladani Kepemimpinan Rasul SAW”, HTI DPC Blimbing Malang mengadakan Halaqoh Islam dan Peradapan yang telah dilaksanakan Ahad sore, 15/03/09, yang bertempat di Masjid Rahmat, Jalan Sulfat Agung Malang. Hadir sebagai pembicara ust. Abu dzikri dari Lajnah Maslahiyah HTI Malang dan ust. H. Soeradji Saputra, SH, MBA, PhD.

Dalam paparannya Ust. Soeradji menyampaikan bahwa Pribadi Rasul SAW adalah pribadi de$gnan akhlak yang mulia dan mengesankan. Di usia muda Muhammad telah menjadi pribadi sukses sebagai pedagang yang sampai-sampai jutawan Khodijah terkesan kepadanya sehingga meminang Beliau. Rasul juga teladan dalam kepemimpinan.

Selain itu yang menarik dari paparan ust Soeradji ketika mengomentari para caleg yang saat ini wajah-wajahnya sedang menghiasi bergbagai baliho di jalanan kota Malang yaitu: ”Perhitungan saya para caleg yang tidak jadi nantinya akan banyak yang stres, mudahan tidak,” disambut tawa puluhan hadirin. “Itu karena besarnya biaya yang harus mereka keluarkan”.

Sementara itu ust Abu Dzikri menyatakan terkait dengan memilih caleg maka harus dilihat tugasnya apa yaitu membuat undang-undang begitu pula dalam memilih presiden juga harus diketahui bahwa tugas presiden adalah menjalankan undang-undang sehingga hadirin diminta menyimpulkan sendiri.

Adapun pada pagi harinya, HTI Kabupaten Malang menggelar temu pembaca AL-ISLAM yang diadakan yang mengangkat tema GOLPUT HALAL HARAM. Hadir sebagai pembicara Ust. Hasbi Harakan yang pada intinya menyatakan: “Secara istinbath fatwa MUI tidak masalah, jika konteknya dalam sistem yang menerapkan syariat Islam, menjadi tidak tepat jika konteknya dalam sistem demokrasi sekuler”

Acara berlangsung hangat di Masjid ISTIQLAL Dorowati Kecamatan Lawang, hadirin tampaknya antusias sehingga dinginnya udara Malang ditengah cuaca panca roba tak terasa.

(Malang,15/03/09, Lajnah i’lamiyah HTI Malang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*