Sarkozy : “Burqa” Merupakan Lambang Perbudakan, Tidak Ada Tempat di Prancis

Nicolas Sarkozy

Nicolas Sarkozy

Seperti yang diberitakan Newyork Times (22/06) Presiden Perancis Nicolas Sarkozy menyatakan burqa sebagai symbol perbudakan.  Burqa dikenal sebagai pakaian muslimah yang biasa dipakai di Afghanistan yang menutupi seluruh tubuh termasuk wajah.  Sarkozi menyinggung hal itu saat memaparkan visi Negara Perancis  di depan parlemen senin (22/06)

Berbicara di Royal Ground of Versailles, Sarkozy secara langsung menyerang satu dari isu sosial yang paling hangat di Perancis. Dia mengatakan tidak ada ruang bagi Republik Prancis untuk pakaian Burka.

“ Isu Burqa bukan merupakan isu agama, ini masalah kebebasan dan persamaan wanita”, ujar Sarkozy. “Burka bukan merupakan simbol agama, tapi simbol dari penindasan dan kepatuhan wanita”

“ Saya ingin mengatakan dengan sungguh-sungguh, Burka tidak akan diterima di wilayah  kita”, tegasnya yang disambut tepuk tangan yang ramai.

burqa

burqa

Perancis dikenal sebagai negara sekuler. Disamping Burqa , penggunaan kerudung pernah dipersoalan di Perancis. Zarkosi lupa bagi muslimah di Afghanistan atau tempat lain menggunakan Burqa berdasarkan pemahaman agama mereka itu adalah kewajiban agama . Bagi muslimah kewajiban untuk tunduk kepada aturan Allah SWT bukanlah penindasan. Siapapun wanita beriman akan merasa bahagia menjalankan hukum Allah SWT.

Lepas dari perbedaan di kalangan muslim sendiri tentang hukum memakai Burka  yang menutupi seluruh tubuh termasuk wajah, sikap Perancis menunjukkan standar ganda nilai demokrasi. Disatu sisi mereka menyerukan kebebebasan bertingkah laku dan bereksperesi sebagai nilai utama sekulerisme. Atas dasar itu seks bebas, homoseksual, lebianisme,  termasuk telanjang sekalipun dibolehkan. Tapi di sisi lain ketika umat Islam menggunakan pakaian berdasarkan agama mereka, kebebasan itu tidak berlaku. (FW)

5 comments

  1. tidak menutup aurat lambang keterbelakangan tidak cocok dibuminya Allah

  2. tidak menutup aurat lambang keterbelakangan tidak cocok tinggal dibuminya Allah

  3. tidak menutup aurat lambang keterbelakangan dan pembangkangan tidak cocok tinggal dibuminya Allah

  4. Salah pakde! Pakaian itu justru lambang kemerdekaan! Kemerdekaan dari penghambaan manusia, penghambaan uang, merdeka dari tatapan nakal usil laki-laki asing! Bandingkan dengan bikini, pakaian tipis, pakaian seksi ala model Prancis! Justru itulah pakaian budak! Budak hawa nafsu! Budak lembaran dollar! Itulah pakaian penjara wanita kelas sosial paling rendah tak berpendidikan! Wanita (bayi) baru lahir dengan wanita dewasa tak ada bedanya! Telanjang! Budak setan!

  5. liberte, egalite, fraternite ente kemane mister sarkozy ?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*