MHTI Jalin Ukhuwah dengan Tokoh Mataram

Mataram, HTI Press. Temu ukhuwah yang diselenggrakan Oleh DPD I Muslimah Hizbut Tahrir Indonesia NTB dimulai Jam 09 pagi. Kegiatan tersebut bertempat di Aula Kementerian Kantor Wilayah Agama Prop. NTB. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan tersebut kurang lebih seratus orang.

Tema yang diusung dalam acara tersebut “Mari Selamatkan Keluarga dari Ancaman Liberalisasi”. Peserta begitu antusias mengikuti kegiatan ini.

Hadir sebagai pembicara Ustazah khadijah Dahlik (Aisyiah Mataram) selaku pembicara pertama. Beliau memaparkan bagaimana kondisi perempuan saat ini dan fakta keluarga yang sudah menjadi objek liberalisasi. Kemudian hadir sebagai pembicara kedua yaitu Ustazah Iffah Rahmah yang menyampaikan materi penyebab trejadinya liberalisasi keluarga dan bagaimana sosok keluarga ideal dalam pandangan Islam . Keharuan terlihat ketika para peserta disuguhkan penampilan teater yang berhubungan dengan ibu dan anak oleh panitia acara. Setelah diskusi, Acara ditutup dengan do’a oleh ustazah Leni Aprilianty.[]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*