Kantor Penerangan Pusat
Hizbut Tahrir
No : 9/1431
Taggal : 05 Rajab 1431 H/17 Juni 2010 M
Amerika Merencanakan Pendudukan Permanen di Irak
Surat kabar Washington Post pada tanggal 16 Juni 2010 melansir sebuah laporan yang di dalamnya dinyatakan, “Kementerian Luar Negeri Amerika meminta Kementerian Pertahanan (Pentagon) untuk membentuk pasukan kecil di Irak dan membekalinya dengan persenjataan berat termasuk helikopter Black Hawk, kendaraan lapis baja, alat transportasi dan pembawa bahan bakar dan perangkat pengintaian” pasca penarikan militer Amerika pada tahun 2011 nanti. Surat kabar tersebut mengisyaratkan bahwa para pejabat kementerian luar negeri meminta Pentagon bekerja sama dengan kontraktor keamanan seperti perusahaan KBR, sebuah perusahaan yang punya sejarah panjang dalam melayani berbagai proyek Pentagon sejak era perang Vietnam sampai Irak dan Afganistan. Perusahaan tersebut melaksanakan proyek-proyek ratusan juta dolar demi kepentingan Pentagon.
Ini sekali lagi menegaskan bahwa berbagai pernyataan presiden Obama seputar perubahan politik Amerika terhadap dunia Islam tidak lain hanyalah tipudaya dan penyesatan opini umum. Hal itu untuk menyelamatkan Amerika dari kekocar-kacirannya, melindungi kepentingan-kepentingan Amerika dan memperbaiki posisinya di kawasan. Dan sebelum semua itu adalah untuk menipu umat Islam dari substansi perang dan pertarungan yang dilancarkan oleh Amerika terhadap Islam dan kaum Muslim.
Amerika menginvasi Irak untuk tetap bercokol di sana, menjarah kekayaannya dan menjamin eksistensinya secara militer, intelijen, dan diplomasi di kawasan, sebagai kekuatan terbesar di dunia. Untuk itu AS mempersiapkan kelas politik dan keagamaan yang menjadi anteknya. AS juga menyebarluaskan kerusakan dan kehancuran. AS memicu pertarungan sektarian dan etnis. Semua itu merupakan persiapan untuk memecah belah Irak menjadi tiga entitas kelompok etnis sektarian (Kurdi, Syiah dan Sunni) dengan bantuan antek-anteknya di negara-negara tetangga Irak (Turki, Iran, dan Suria). Semua itu untuk mengokohkan situasi politik dan keamanan yang bisa menjamin kelangsungan pendudukan Amerika agar tetap aman dan stabil.
Hizbut Tahrir menyerukan kepada umat agar menyadari hakikat konspirasi Amerika dalam rangka menentang umat. Juga untuk menyadari hakikat ketamakan Amerika untuk membelenggu umat dengan belenggu perbudakan di bawah sebutan demokrasi. Hizbut Tahrir juga menyeru umat untuk menyadari hakikat keterlibatan rezim-rezim antek yang melayani kepentingan penjajah Amerika.
Sungguh telah tiba saatnya bagi orang-orang mukhlis di antara putera-putera umat untuk bergandengan tangan erat dengan para pengemban dakwah yang mukhlis untuk menegakkan Daulah Islam yang akan membebaskan umat ini dari belenggu yang membelenggu mereka dan memimpinnya untuk membebaskan umat manusia dari Hulagu abad ini.
وَاللَّهُ غَالِبٌ عَلَى أَمْرِهِ وَلَكِنَّ أَكْثَرَ النَّاسِ لَا يَعْلَمُونَ
Dan Allah berkuasa terhadap urusan-Nya, tetapi kebanyakan manusia tiada mengetahuinya. (QS Yusuf [12]: 21)
Utsman Bakhash
Direktur Kantor Penerangan Pusat Hizbut Tahrir
Al-Mazraa P.O. Box. 14-5010 Kolombia Center Blok B lantai 2 Beirut- Lebanon
Tel: 00961 1 30 75 94 Mobile: 00961 71 72 40 43
Email: media@hizb-ut-tahrir.info
www.hizb-ut-tahrir.info