Cara Menurunkan Harga dalam Perspektif Islam

Oleh : Alimuddin (Candidate Doktor Pascasarjana IPB,  Lajnah Siyasah DPP- HTI )

Pendahuluan

Bagi Umat Islam puasa adalah saatnya menahan diri. Di siang hari kita menahan untuk tidak makan dan minum. Dengan begitu permintaan makanan dan minuman akan menurun di bulan puasa.

Namun kenyataannya tidak demikian. Fenomena klasik yang terjadi adalah, setiap bulan puasa dan lebaran, harga-harga malah meningkat. Dan yang menarik, peningkatan itu selalu terjadi di komponen makanan. Permintaan makanan justru lebih tinggi di bulan puasa. Kenaikan harga di hari-hari raya keagamaan adalah fenomena yang kerap terjadi di berbagai negara. Di India, harga-harga juga meningkat pada setiap perayaan Monsoon. Di Amerika Serikat dan Inggris, ada yang dinamakan “Christmas Inflation“, atau kenaikan harga barang karena perayaan Natal. Saat itu, setiap warga berbelanja barang-barang dan hadiah guna memeringati hari raya. Kenaikan harga pada tingkat tertentu sebenarnya tidak menjadi masalah, sepanjang terkendali. Peningkatan permintaan di hari-hari tertentu juga diperlukan guna melumasi perekonomian, khususnya yang sedang dilanda kelesuan. Namun yang menjadi masalah adalah apabila kenaikan harga tersebut terjadi secara persisten dan menyulitkan kehidupan masyarakat. Apalagi bila kenaikan tersebut mengakibatkan angka inflasi yang sudah diproyeksikan bank sentral terlampaui. Dampaknya adalah menurunnya kesejahteraan dan daya beli masyarakat. Para ibu rumah tanggapun mulai mengeluh saat harga meningkat di hari raya. Oleh karenanya, upaya menangani sumber-sumber kenaikan harga menjadi strategis untuk dilakukan. Dalam melambungnya harga baik kebutuhan primer maupun kebutuhan sekunder disebabkan adanya kebijakan dalam perspektif kapitalis dimana harga diserahkan kepada mekanisme pasar. Dalam telaah ini penulis menformulasikan cara menurunkan harga dalam perspektif Islam agar masyarakat dapat hidup dengan adil dan sejahtera.

Fakta dan Analisa Kenaikan Harga

Di Indonesia, kenaikan harga di bulan puasa biasanya terjadi pada komponen makanan. Data dari Kementerian Perdagangan bahwa harga kebutuhan pokok pada Ramadhan atau Agustus tahun ini dibandingkan dengan bulan Juli rata-rata mengalami kenaikan. Harga minyak goreng curah, misalnya, diprediksi mengalami kenaikan Rp 275 perkilogram menjadi Rp 9.616 perkilo dari harga rata rata Juli Rp 9.341 per kilo. Demikian juga harga gula dengan kenaikan rata rata Rp 342 perkilo menjadi Rp 10.732 perkilogram. Harga rata-rata cabe merah keriting pada bulan Agustus 2010, seperti terdata mulai 12 Agustus 2010 mengalami kenaikan sebesar Rp 1.628 perkilo dibandingkan bulan Juli 2010 menjadi Rp 35.736 perkilogram. Sementara bawang merah diklaim akan mengalami penurunan sebesar Rp 616 perkilogram mennjadi Rp 19.995 perkilogram. Komoditi yang paling dijaga oleh pemerintah yaitu beras juga akan mengalami kenaikan rata-rata sebesar Rp 200 perkilonya. Untuk beras kualitas medium saat ini mencapai Rp 6.700 perkilonya. Saat ini harga daging sapi mencapai Rp 68.397 perkilogram sedangkan pada Juli 2010 lalu sebesar Rp 65.689 perkilo. Wakil Menteri Pertanian, Bayu Krisnamurti, mengatakan bahwa distribusi daging sapi yang tidak merata selama awal bulan  puasa 2010 memicu kenaikan harga daging di sejumlah daerah. Tersendatnya distribusi daging sapi dari daerah  penghasil komoditi ini ke daerah lain, yang tidak memiliki banyak peternak sapi menjadi penyebab utama kenaikan harga. (http://www.sumutcyber.com,21/8/2010)

Di Jakarta,Harga Terigu Mulai Naik 10% di Pasar dari harga yang biasanya Rp 7 ribu/kg menjadi Rp 8 ribu/kg. Hal ini juga dialami komoditas gula. Harga gula saat ini mencapai Rp11 ribu/kg setelah sebelumnya sempat turun hingga Rp 9 ribu/kg. Susu juga mengalami kenaikan sekitar Rp 500 per kaleng. Saat ini harga susu kaleng mencapai Rp 9 ribu. Minyak goreng juga mengalami kenaikan sebesar Rp 1.000/liter. (www.detik finance.com, 21/8/ 2010)

Jakarta Barat, Harga bahan pokok lain terbilang relatif stabil. Telur ayam berada di harga Rp15 ribu per kilogram. Sedangkan harga daging sapi naik dari Rp60 ribu menjadi Rp65 hingga Rp70 ribu per kilogram. Daging ayam berkisar Rp23 ribu hingga Rp28 ribu per ekor. (www.Metrotvnews.com)

Di Jawa Barat Cirebon harga daging sapi per kilo  Rp54.000 hingga Rp55.000 per kg harga  naik sampai  Rp70.000. Kedua jenis cabai itu dijual dengan harga Rp40.000 per kg, atau naik dua kali lipat dibandingkan kondisi normal. Sementara, cabai merah keriting saat ini harganya mencapai Rp35.000 per kg. Padahal sebelumnya hanya Rp18.000 per kg, cabai hijau naik dari Rp12.000 menjadi Rp20.000 per kg, cabai rawit domb naik dari Rp10.000 menjadi Rp35.000 per kg, cabai rawit dari Rp25.000 menjadi Rp28.000 per kg. Di Pasar Induk Caringin Kota Bandung, harga bawang merah naik dari Rp10.000 menjadi Rp16.000 per kg, bawang putih naik dari Rp14.000 menjadi Rp26.000 per kg. Kenaikan harga juga mulai dirasakan komoditas beras di Pasar Induk Caringin. ( http://www.disnak.jabarprov.go.id,21/8/2010)

Di Jawa Timur Surabaya.harga telor yang sebelumnya dikisaran Rp 10.500/kg sampai dengan Rp 11.000/kg naik sekarang jadi 13 ribu per kilo. (www. suarasurabaya.net,21/8/2010)

Di Sulawesi Selatan Kota Parepare, seperti di Pasar Senteral Lakessi, kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan cukup drastis adalah gula pasir, dari Rp 360.000 menjadi Rp 480.000 per 50 kilogram.Selain gula pasir, kenaikan paling menonjol juga terjadi pada bawang merah, dari Rp 15.000 menjadi Rp 30.000 per kilogram atau naik 100 persen. Kenaikan serupa juga terjadi pada harga bawang putih. Semula, harga bawang putih hanya Rp 12.000 per kilogram. Kini, harga melonjak jadi Rp 35.000 per kilogram. (www.kompas.com,15/7/2010)

Di Sulawesi Barat Kabupaten Mamuju Harga sayur mayur menjelang hingga saat ini bulan suci ramadhan 1431 hijriah meningkat hingga 100 persen. Pemantauan di Mamuju, Sabtu, harga sayur mayur yang dijual sejumlah pedagang di pasaran kota Mamuju seperti sayur kankung melonjak hingga 100 persen dari Rp1.000 per ikat menjadi Rp2.000 per ikat begitu juga sayur Bayam naik dari harga Rp1.000 per ikat menjadi Rp2.000 per ikat.(www.kompas.com, 20/8/ 2010).

Faktor lain yang dapat memicu kenaikan harga adalah ketidakseimbangan permintaan penawaran, dan kenaikan harga barang yang dikendalikan pemerintah, seperti harga BBM, TDL, ataupun Elpiji. Namun kalau kita lihat data, maka peningkatan harga sampai dengan pertengahan 2010 didominasi oleh tekanan yang bersumber dari kelompok makanan, khususnya beberapa komoditas favorit masyarakat Indonesia, yaitu cabe merah, cabe rawit, bawang merah, dan bawang putih, serta komoditas beras.

Grafik 1. Kenaikan harga bahan makanan / sumber: BI, 2010

Hal menarik adalah, apabila terjadi kenaikan harga pada satu jenis makanan, maka hubungannya saling berjalin kelindan. Beras akan memengaruhi bumbu-bumbuan, lalu bumbu-bumbuan akan memengaruhi buah-buahan dan sayuran, termasuk ke umbi-umbian, dan seterusnya. Efek ini berputar terus sampai ke produk makanan turunan. Kalau harga beras naik, maka lontong dan ketupat ikut naik.

Mengapa hal itu bisa terus-menerus terjadi? Realita yang terjadi adalah bahwa struktur konsumsi bangsa kita, infrastruktur, dan rantai distribusi yang begitu kompleks, memengaruhi permintaan dan penawaran akan bahan makanan. Negeri Indonesia yang luas, berkepulauan, dan berpenduduk banyak tentu memiliki tantangan dalam berbagai hal tadi. Selain itu, bahan makanan juga sangat tergantung pada musim dan waktu waktu tertentu yang memengaruhi perilaku masyarakat, seperti misalnya bulan puasa ini.

Grafik 2: Kenaikan harga 4 komoditas makanan utama / sumber: BI, 2010

Data sejak tahun 2002 menunjukkan bahwa harga komoditi makanan di Indonesia terus meningkat dari tahun ke tahun (lihat grafik 1). Dan yang menarik, kenaikan itu selalu mengalami lonjakan di setiap perayaan keagamaan, seperti puasa, lebaran, dan natal (lhat Grafik 2). Empat komoditas utama masyarakat Indonesia, yaitu cabe merah, cabe rawit, bawang putih, dan bawang merah, juga selalu menunjukkan trend meningkat (Cabe Rawit di Grafik 3).

Grafik 3: Kenaikan Cabe Rawit dari tahun ke tahun / Sumber: BI 2010

Dari hasil analisis terlihat bahwa kenaikan harga komoditas di tahun 2010 sebagian di antaranya diakibatkan oleh kendala cuaca yang mengakibatkan pasokan dan distribusi terganggu. Memasuki bulan puasa, di kala permintaan mulai meningkat, maka masalah pasokan yang langka menjadi semakin serius. Langkah penanganan masalah ini membutuhkan kesabaran dan kesiapan semua pihak. Dari sisi pengambil kebijakan, upaya Pemerintah untuk terus menerus mengatasi masalah pasokan dan distribusi, menjadi penting. Operasi pasar untuk beras, pengadaan beras untuk rakyat miskin, crash program penanaman cabe, hingga impor daging, telah dilakukan.

Namun di lapangan, kepanikan masih terjadi karena mahalnya harga dan langkanya beberapa kebutuhan. Meningkatnya permintaan di bulan puasa, telah melahirkan pula dugaan perilaku spekulan yang mencari keuntungan di tengah permasalahan. Mereka mempermainkan pasokan dan harga sehingga  semakin memperkeruh suasana. Di sisi lain, pembangunan dan perbaikan infrastruktur menjadi semakin mendesak agar distribusi makanan dapat berjalan lancar, khususnya di hari raya. Ketersediaan energi, khususnya listrik, juga dibutuhkan untuk mengurangi biaya-biaya. Di sisi lain, Bank Indonesia juga dituntut untuk mampu menjaga ekspektasi, mengendalikan likuiditas di pasar, dan menjaga kestabilan rupiah. Kerja sama tersebut menjadi kunci dalam kestabilan harga. Tanpa langkah konvergen dan sinergis tersebut, kenaikan harga yang merepotkan akan terus menerus terjadi, dan menjadi tradisi bagai tamu rutin yang datang setiap hari raya. (http://ekonomi.kompasiana.com, 21/8/2010)

Cara Menetapkan dan Menurunkan Harga Dalam Perspektif Islam

Cara Menetapkan Harga

Jumhur ulama menolak peran negara untuk mencampuri urusan ekonomi, di antaranya untuk menetapkan harga, sebagian ulama yang lain membenarkan negara untuk menetapkan harga. Perbedaan pendapat ini berdasarkan pada adanya hadis yang diriwayatkan oleh Anas sebagaimana berikut: “Orang orang mengatakan, wahai Rasulullah, harga mulai mahal. Patoklah harga untuk kami.” Rasulullah bersabda, “Sesungguhnya Allah-lah yang mematok harga, yang menyempitkan dan melapangkan rizki, dan saya sungguh berharap untuk bertemu Allah dalam kondisi tidak seorang pun dari kalian yang menuntut kepadaku dengan suatu kezalimanpun dalam darah dan harta.” (HR. Abu Daud dan Ibnu Majah).

Asy-Syaukani menyatakan, hadits ini dan hadits yang senada dijadikan dalil bagi pengharaman pematokan harga dan bahwa ia (pematokan harga) merupakan suatu kezaliman (yaitu penguasa memerintahkah para penghuni pasar agar tidak menjual barang barang mereka kecuali dengan harga yang sekian, kemudian melarang mereka untuk menambah ataupun mengurangi harga tersebut). Alasannya bahwa manusia dikuasakan atas harta mereka sedangkan pematokan harga adalah pemaksaan terhadap mereka. Padahal seorang imam diperintahkan untuk memelihara kemashalatan umat Islam. Pertimbangannya kepada kepentingan pembeli dengan menurunkan harga tidak lebih berhak dari pertimbangan kepada kepentingan penjual dengan pemenuhan harga. Jika kedua persoalan tersebut saling pertentangan, maka wajib memberikan peluang kepada keduanya untuk berfikir bagi diri mereka sedangkan mengharuskan pemilik barang untuk menjual dengan harga yang tidak disetujukan adalah pertentangan dengan firman Allah.

Berdasarkan hadis ini pula, mazhab Hambali dan Syafi’i menyatakan bahwa negara tidak mempunyai hak untuk menetapkan harga. Ibnu Qudhamah al Maqdisi, salah seorang pemikir terkenal dari mazhab Hambali menulis, Imam (pemimpin pemerintah) tidak memiliki wewenang untuk mengatur harga bagi penduduk, penduduk boleh menjual barang mereka dengan harga berapapun yang mereka sukai. Pemikir dari mazhab Syafi,i juga memiliki pendapat yang sama (Islahi, 1997: 111).

Ibnu Qudhamah mengutip hadis di atas dan memberikan dua alasan tidak memperkenankan mengatur harga. Pertama rasulullah tidak pernah menetapkan harga meskipun penduduk menginginkan. Bila itu dibolehkan pasti rosulullah akan melaksanakannya. Kedua menetapkan harga adalah suatu ketidakadilan (zulm) yang dilarang. Hal ini karena melibatkan hak milik seorang, yang di dalamnya adalah hak untuk menjual pada harga berapapun, asal ia bersepakat dengan pembelinya (Islahi 1997: 111).

Dari pandangan ekonomis, Ibnu Qudamah menganalisis bahwa penetapan harga juga mengindasikan pengawasan atas harga tak menguntungkan. Ia berpendapat bahwa penatapan harga akan mendorong harga menjadi lebih mahal. Sebab jika pandangan dari luar mendengar adanya kebijakan pengawasan harga, mereka tak akan mau membawa barang dagangannya ke suatu wilayah di mana ia dipaksa menjual barang dagangannya di luar harga yang dia inginkan. Para pedagang lokal yang memiliki barang dagangan, akan menyembunyikan barang dagangan. Para konsumen yang membutuhkan akan meminta barang barang dagangan dan membuatkan permintaan mereka tak bisa dipuaskan, karena harganya meningkat. Harga meningkat dan kedua pihak menderita. Para penjual akan menderita karena dibatasi dari menjual barang dagangan mereka dan para pembeli menderita karena keinginan mereka tidak bisa dipenuhi. Inilah alasannya kenapa hal itu dilarang (Islahi 1997: 111).

Argumentasi itu secara sederhana dapat disimpulkan bahwa harga yang ditetapkan akan membawa akibat munculnya tujuan yang saling bertentangan. Harga yang tinggi, pada umumnya bermula dari situasi meningkatnya permintaan atau menurunnya suplai. Pengawasan harga hanya akan memperburuk situasi tersebut. Harga yang lebih rendah akan mendorong permintaan baru atau meningkatkan permintaanya, dan akan mengecilkan hati para importir untuk mengimpor barang tersebut. Pada saat yang sama, akan mendorang produksi dalam negeri, mencari pasar luar negeri (yang tak terawasi) atau menahan produksinya sampai pengawasan harga secara lokal itu dilarang. Akibatnya akan terjadi kekurangan suplai. Jadi tuan rumah akan dirugikan akibat kebijakan itu dan perlu membendung berbagai usaha untuk membuat regulasi harga.

Ibnu Taimiyah menguji pendapat-pendapat dari keempat mazhab itu, juga pendapat beberapa ahli fiqih, sebelum memberikan pendapatnya tentang masalah itu. Menurutnya “kontroversi antar para ulama berkisar dua poin: Pertama, jika terjadi harga yang tinggi di pasaran dan seseorang berusaha menetapkan harga yang lebih tinggi dari pada harga sebenarnya, perbuatan mereka itu menurut mazhab Maliki harus dihentikan. Tetapi, bila para penjual mau menjual di bawah harga semestinya, dua macam pendapat dilaporkan dari dua pihak. Menurut Syafi’i dan penganut Ahmad bin Hanbal, seperti Abu Hafzal-Akbari, Qadi Abu ya’la dan lainnya, mereka tetap menentang berbagai campur tangan terhadap keadaan itu (Islahi, 1997: 113).

Kedua, dari perbedaan pendapat antar para ulama adalah penetapan harga maksimum bagi para penyalur barang dagangan (dalam kondisi normal), ketika mereka telah memenuhi kewajibannya. Inilah pendapat yang bertentangan dengan mayoritas para ulama, bahkan oleh Maliki sendiri. Tetapi beberapa ahli, seperti Sa’id bin Musayyib, Rabiah bin Abdul Rahman dan yahya bin sa’id, menyetujuinya. Para pengikut Abu Hanifah berkata bahwa otoritas harus menetapkan harga, hanya bila masyarakat menderita akibat peningkatan harga itu, di mana hak penduduk harus dilindungi dari kerugian yang diakibatkan olehnya (Taimiyah, 1983: 49).

Ibnu Taimiyah menafsirkan sabda Rasulullah SAW yang menolak penetapan harga, meskipun pengikutnya memintanya, “Itu adalah sebuah kasus khusus dan bukan aturan umum. Itu bukan merupakan merupakan laporan bahwa seseorang tidak boleh menjual atau melakukan sesuatu yang wajib dilakukan atau menetapkan harga melebihi konpensasi yang ekuivalen (‘Iwad al-Mithl).” (Taimiyah, 1983: 114).

Ia membuktikan bahwa Rasulullah SAW sendiri menetapkan harga yang adil, jika terjadi perselisihan antara dua orang. Kondisi pertama, ketika dalam kasus pembebasan budaknya sendiri, Ia mendekritkan bahwa harga yang adil (qimah al-adl) dari budak itu harus di pertimbangkan tanpa ada tambahan atau pengurangan (lawakasa wa la shatata) dan setiap orang harus diberi bagian dan budak itu harus dibebaskan (lslahi, 1997: 114).

Kondisi kedua, dilaporkan ketika terjadi perselisihan antara dua orang, satu pihak memiliki pohon, yang sebagian tumbuh di tanah orang lain, pemilik tanah menemukan adanya bagian pohon yang tumbuh di atas tanahnya, yang dirasa mengganggunya. Ia mengajukan masalah itu kepada Rasulullah SAW. Beliau memerintahkan pemilik pohon untuk menjual pohon itu kepada pemilik tanah dan menerima konpensasi atau ganti rugi yang adil kepadanya. Orang itu ternyata tak melakukan apa-apa. Kemudian Rasulullah SAW membolehkan pemilik tanah untuk menebang pohon tersebut dan ia memberikan konpensasi harganya kepada pemilik pohon (Islahi, 1997: 115). Ibnu Taimiyah menjelasklan bahwa “jika harga itu bisa ditetapkan untuk memenuhi kebutuhan satu orang saja, pastilah akan lebih logis kalau hal itu ditetapkan untuk memenuhi kebutuhan publik atas produk makanan, pakaian dan perumahan, karena kebutuhan umum itu jauh lebih penting dari pada kebutuhan seorang individu.”

Salah satu alasan lagi mengapa Rasulullah SAW menolak menetapkan harga adalah “pada waktu itu, di Madinah, tak ada kelompok yang secara khusus hanya menyadi pedagang. Para penjual dan pedagang merupakan orang yang sama, satu sama lain (min jins wahid). Tak seorang pun bisa dipaksa untuk menjual sesuatu. Karena penjualnya tak bisa diidentifikasi secara khusus. Kepada siapa penetapan itu akan dipaksakan?” (Taimiyah, 1983: 51). Itu sebabnya penetapan harga hanya mungkin dilakukan jika diketahui secara persis ada kelompok yang melakukan perdagangan dan bisnis melakukan manipulasi sehingga berakibat menaikkan harga. Ketiadaan kondisi ini, tak ada alasan yang bisa digunakan untuk menetapkan harga. Sebab, itu tak bisa dikatakan pada seseorang yang tak berfungsi sebagai suplaier, sebab tak akan berarti apa-apa atau tak akan adil. Argumentasi terakhir ini tampaknya lebih realistis untuk dipahami.

Menurut Ibnu Taimiyah, barang barang yang dijual di Madinah sebagian besar berasal dari impor. Kondisi apapun yang dilakukan terhadap barang itu, akan bisa menyebabkan timbulnya kekurangan suplai dan memperburuk situasi. Jadi, Rasulullah SAW menghargai kegiatan impor tadi, dengan mengatakan, “Seseorang yang mambawa barang yang dibutuhkan untuk kehidupan sehari-hari, siapapun yang menghalanginya sangat dilarang.” Faktanya saat itu penduduk madinah tidak memerlukan penetapan harga. (Islahi, 1997: 116).

Dari keterangan di atas, tampak sekali bahwa penetapan harga hanya dianjurkan bila para pemegang stok barang atau para perantara di kawasan itu berusaha menaikkan harga. Jika seluruh kebutuhan menggantungkan dari suplai impor, dikhawatirkan penetapan harga akan menghentikan kegiatan impor itu. Karena itu, tidak menetapkan harga, tetapi membiarkan penduduk meningkatkan suplai dari barang-barang dagangan yang dibutuhkan, sehingga menguntungkan kedua belah pihak.Tak membatasi impor, dapat diharapkan bisa meningkatkan suplai dan menurunkan harga.

Cara Menurunkan Harga

Penyebab kenaikan harga  tersebut di atas bisa diakibatkan oleh 3 faktor: Pertama,  Langkanya barang, semisal akibat bencana alam, Kedua, Penurunan nilai mata uang yang dipegang masyarakat, Ketiga, Tingginya permintaan, semisal menjelang hari besar Islam. Ketiga faktor tersebut sama-sama akan membuat kenaikan harga, atau kemampuan uang untuk mendapatkan harga sembako tersebut akan menurun, sehingga untuk mendapatkan harga sembako, masyarakat harus mengeluarkan jumlah uang yang lebih besar dari biasanya. Dan ini bisa disebut sebagai inflasi (kenaikan harga).

Perbedaannya adalah, apabila faktor pertama dan ketiga adalah faktor yang bukan berasal dari perbuatan jelek dari tangan manusia, sehingga Nabi SAW melarang menetapkan harga (ta’sir) ketika para shahabat menginginkannya agar harga tidak berfluktuatif. Sedangkan faktor ketiga adalah bukan sebab alami, melainkan sebab perbuatan jelek dari tangan manusia. Dan inilah problem inflasi yang dibahas dalam dunia akademisi ekonomi dalam bidang ekonomi makro. Karena kenaikan harga (inflasi) pada es jeruk atau barang-barang kebutuhan pokok pada faktor kedua, merupakan hal yang biasa terjadi dalam skala tahunan dan secara agregat (merata pada suatu masyarakat), dan hal ini terjadi bukan oleh sebab kelangkaan barang-barang kebutuhan pokok tersebut.

Islam mendorong perdagangan karena dengan itu manusia akan saling mencukupi kebutuhannya, tapi tidak boleh berlansung bebas/liberal (freedom) dan freemarket. Dalam konsep free market swasta dibebaskan dari keterikatannya terhadap negara dan tanggung jawab atas permasalahan sosial yang terjadi karena aktivitas perusahaan mereka. Pengurangan tingkat upah dengan menghapus serikat-serikat pekerja dan memotong hak-hak buruh. Harga dibiarkan bergerak tanpa intervensi pemerintah. Kebebasan total di dalam perpindahan modal, barang, jasa. Para pengusung free market senantiasa menyatakan: “Pasar yang tidak diatur adalah jalan terbaik untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dan memberikan keuntungan bagi setiap orang.”Perdagangan harus berjalan sebagai bagian dari ibadah. Dalam pandangan Islam perdagangan dibiarkan perdagangan secara wajar. Mekanisme penawaran dan permintaan akan menciptakan menciptakan tata pemenuhan kebutuhan masyarakat dan penetapan harga di atas keridhaan semua pihak yaitu antara penjual dan pembeli bukan ditentukan oleh sepihak (penjual saja). Negara mengawasi agar tidak terjadi praktek-praktek yang terlarang seperti penipuan, penimbunan, monopoli, kedzaliman, menetapkan harga, menaikkan harga. Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Anas sebagaimana berikut: “Orang orang mengatakan, wahai Rasulullah, harga mulai mahal. Patoklah harga untuk kami.” Rasulullah bersabda, “Sesungguhnya Allah-lah yang mematok harga, yang menyempitkan dan melapangkan rizki, dan saya sungguh berharap untuk bertemu Allah dalam kondisi tidak seorang pun dari kalian yang menuntut kepadaku dengan suatu kezalimanpun dalam darah dan harta.” (HR. Abu Daud dan Ibnu Majah).

Imam As-Syaukani Asy-Syaukani menyatakan, hadits ini dan hadits yang senada dijadikan dalil bagi pengharaman pematokan harga dan bahwa ia (pematokan harga) merupakan suatu kezaliman (yaitu penguasa memerintahkah para penghuni pasar agar tidak menjual barang barang mereka kecuali dengan harga yang sekian, kemudian melarang mereka untuk menambah ataupun mengurangi harga tersebut). Alasannya bahwa manusia dikuasakan atas harta mereka sedangkan pematokan harga adalah pemaksaan terhadap mereka. Padahal seorang imam diperintahkan untuk memelihara kemashalatan umat Islam. Pertimbangannya kepada kepentingan pembeli dengan menurunkan harga tidak lebih berhak dari pertimbangan kepada kepentingan penjual dengan pemenuhan harga. Jika kedua persoalan tersebut saling pertentangan, maka wajib memberikan peluang kepada keduanya untuk berfikir bagi diri mereka sedangkan mengharuskan pemilik barang untuk menjual dengan harga yang tidak disetujukan adalah pertentangan dengan firman Allah. Penjabaran di atas bahwa melindungi kepentingan pembeli bukanlah hal yang lebih penting dari melindungi penjual. Jika melindungi keduanya sama perlunya, maka wajib membiarkan kedua belah pihak menetapkan harga secara wajar di atas keridhaan keduanya. Memaksa salah satu pihak merupakan kezaliman sepertinya yang terjadi sekarang cuma penjual menaikkan harga tanpa ada persetujuan dari pihak pembeli (masyarakat) dan bertentangan dengan firman Allah:

Hai orang-orang beriman janganlah kamu saling memakan harta sesame dengan jalan batil, kecuali dengan jalan perniagaan yang berlaku suka sama suka di antara kamu” (QS. An-Nisa:29).

Penetapan harga dan menaikkan harga secara sepihak demi kepentingan penjual kemudian penjual terdiri perseroan (perusahaan) swasta free market dengan asumsikan bahwa tingginya permintaan dengan hari-hari besar Islam tentu menyusahkan bagi masyarakat terutama masyarakat ekonomi lemah (kurang mampu) tidak dapat membeli barang terutama kebutuhan primer bahan pangan (sembako). Akibatnya masyarakat ekonomi menengah keatas yang bisa membeli/belanja di toko, pasar, supermarket, mall sehingga terjadi ketimpangan, kesenjangan, ketidakadilan, tidak terjadi distribusi secara merata atau pemerataan barang di tengah masyarakat. Masyarakat ekonomi lemah (miskin) semakin menderita, menjerat tidak bisa hidup dengan baik tidak bisa berbuat apa-apa, kurang gizi, hidup di atas ketertindasan.

Demikian halnya menaikkan harga demi kepentingan pembeli mendorong hilangnya barang dipasaran, karena penjual merasa dirugikan. Dan ini menyebabkan harga barang naik, yang tentu akan menyusahkan masyarakat terutama masyarakat ekonomi lemah (kurang mampu). Atau demi mendapatkan harga yang tinggi produsen (pemilik barang) menimbung barang dagangannya untuk sementara waktu hingga pasaran naik. inilah disebut ihtikar. Tindakan inipun dikecam oleh Rasulullah SAW. menyatakan :

Tidak akan menimbun barang supaya naik harganya kecuali orang-orang yang berdosa“(HR. Muslim).

Barangsiapa ikut campur urusan harga kaum muslimin, dengan tujuan memenangkan atas mereka, adalah haknya Allah mendudukkannya digolakkan besar api pada hari kiamat (HR. Ahmad)

Pada zaman Umar bin Khattab pernah mengambil kebijakan mengurangi bea masuk terhadap beberapa barang, diantaranya barang nabati dan kurma Syria sebesar 59%, guna memperlancar arus pangan ke kota sehingga kenaikan yang tidak wajar dapat dihindarkan. Umar juga membangun pasar-pasar, dengan mekanisme penawaran dan permintaan, dapat berjalan dengan lancer. Umar suka turun ke pasar-pasar dan berseru keras.

Peran pemerintah seharusnya mampu mengawasi harga tidak boleh membiarkan harga melambung tinggi yang dinaikkan sepihak oleh penjual perseroan (perusahaan) swasta free market sementara masyarakat menjerit, menderita karena bentuk penzaliman terhadap masyarakat. Bila terjadi kelangkaan barang di dalam negeri harus menciptakan regulasi kran impor dan pengelolaan pangan di dalam negeri. Pemerintah mendorong berkembangnya sektor riil saja atau pertukran barang dan jasa (pertanian, perindustrian, transportasi dll). Pemerintah membuat regulasi yang mengatur barang dan jasa yang boleh dilakukan atau tidak boleh dilakukan. Pemerintah menjaga agar perdagangan berjalan sewajarnya, sehat dan adil, tidak merugikan antara penjual dan pembeli dan menaikkan harga seperti yang terjadi sekarang ini.

Wallahu Alam Bishawab

6 comments

  1. efek psikologis dari kebijakan pemerintah semisal naikan TDL, teber pesona dengan gaji ke 13 tampaknya yang memicu pedagang menaikakn harga. adapun kran impor tampaknya diwarnai dengan kepentingan bukan untuk masyarakat. kalo mau ganti harga kayaknya harus ganti penguasa. saatnya kita menunggu muhammad al fatih jilid II

  2. born to conquer

    analisa yang mantap, pemerintah RI sekarang punya gak analisa kayak gini?paling2 bisanya cuma naekin harga doang, sekalinya gerak paling instrumen yang digunakan cuma sidak doang.

    PAYAH!

  3. Ya jelas mantap wong namanya islam. Wahai Daulah islam kapan panjenengan muncul,tegak,jaya?. Sudah kangen saya beserta pejuang syariah dan khilafah. selamat datang, selamat datang. Allahu Akbar.

  4. Benarlah Imam al-Ghazali yg menyatakan bahwa agama (Islam) adalah seperti pondasi (asas) dan Sistem Pemerintahan adalah Penjaga (Haris). Apapun yg tdk berpondasi akn roboh dan apasaja yg tdk ada penjaganya akn mudah hilang.
    Khilafah Islam merupakan janji Allah (wa’dullah) dan Rasul-Nya. dan juga merupakan sebuah kewajiban dari Allah(fardhun minallah) bagi umat Islam utk merealisasikannya. Allahu akbar!

  5. negara mempunyai kewenangan mencegah naiknya harga… pertanyaaannya, bagaiamana dengan kenaikan harga pada moda transportasi pada momen mudik misalnya… misalnya untuk bus jurusan Jakarta-Surabaya… seandainya pada saat mudik itu orang-orang berpindah dari Jakarta menuju Surabaya, bagaimana dengan kenaikan harga yang diputuskan pihak bus secara semena-mena dengan dalih bahwa kepulangan bus dari Surabaya ke Jakarta tidak ada penumpang karena semua penumpang mempunyai tujuan ke Surabaya bukan Jakarta? *saat perjalanan dari Surabaya ke Jakarta kosong maka pemasukan kosong pula. sehingga ongkos untuk memindahkan orang-orang dari Jakarta ke Surabaya hanya ditutupi dari penjualan tiket penumpang menuju Surabaya.

  6. kenaikan harga di bidang transportasi juga mencekik pemudik saat idul fitri, sebagai contoh: tarif bis yang biasanya 165ribu melonjak hingga 425ribu. kebijakan tarif batas atas dan batas bawah yang ditetapkan pemerintah tampaknya tidak berlaku di lapangan. umat islam yang mayoritas di negeri ini tercekik saat merayakan hari raya agamanya sendiri. ironis!!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*