Qaradhawi Fatwakan Untuk Membunuh Gaddafi

Di tengah laporan tentang adanya perintah untuk membombandir Benghazi, Syaikh Yusuf Qaradhawi, Ketua Persatuan Ulama Muslim Dunia pada Senin malam memfatwakan bolehnya membunuh pemimpin Libya Muammar Gaddafi, setelah ia memutuskan untuk menggenosida rakyatnya.

Qaradawi menyerukan kepada tentara Libya, dengan mengatakan: “Anda bukan orang yang kurang rasa nasionalismenya di banding tentara Tunisia dan Mesir. Oleh karena itu, Anda jangan mengorbankan rakyat Anda demi orang gila yang dikuasai asing untuk membantai rakyatnya dan memperkosa kehormatannya. Dalam hal ini, mendengarkan dan menaati perintah-orang gila itu-adalah haram. Barangsiapa di antara Anda yang dapat membunuh manusia idiot ini, maka jangan ragu lagi lakukan, demi menyelamatkan rakyat Libya.” (moheet.com, 22/2/2011).

One comment

  1. Kekerasan vs kekerasan..? umat saling bunuh. Kepala negara seperti Gadaffi adl potret terkini kebiadaban pemimpin terhadap rakyatnya. Maka umat islam harus segera membaiat seorang pemimpin (khalifah) untuk segera menjadi pelindung umat nan sejati. Insya allah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*