Selamatkan Generasi dari Liberalisasi Budaya Dengan Syari’ah Islam
HTI Press. MHTI DPD II Inderalaya Ogan Ilir, Sumatera Selatan mengadakan seminar remaja dengan mengangkat tema” Selamatkan Generasi dari Liberalisasi Budaya dengan Syariah Islam”. Acara diadakan di Aula Panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Inderalaya. SekitarĀ 100-an remaja dari kalangan pengurus Rohis setingkat SMA/MAN/SMK se-kabupaten Ogan Ilir hadir dalam acara tersebut. Acara ini diketuai oleh Novita Mayasari . Perwakilan dari Diknas Ogan Illir, Drs Fatoni, M.Pd berkenan memberikan opening speech. Sementara acara inti dipandu oleh Hidayati dengan menghadirkan 3 pembicara yaitu : Melyza Fitri PS (Mahasiswi UNSRI), Desi Yulistiana, S.Pd (Pendidik & Pengamat Remaja) dan Devi Yulianti, ST (Ketua DPD II MHTI Inderalaya Ogan Illir). Selain pemaparan materi, seminar di selingi dengan nonton film dan drama treatrikal “Sampah Liberalisasi”. Peserta sangat antusias mengikuti acara dan aktif dalam diskusi.[]