Talkshow Muslimah Peduli Umat: “Habis Gelap Terbitlah Terang dalam Naungan Khilafah”

HTI Press. Ahad, 17 April 2011, Muslimah Hizbut Tahrir Indonesia DPD II Garut Jawa Barat menyelenggarakan Talkshow Muslimah Peduli Umat dengan tema “Habis Gelap Terbitlah Terang dalam Naungan Khilafah”. Kegiatan yang diselenggarakan di Aula Al Musadaddiyah Jalan Mayor Syamsu No. 2  Garut ini dihadiri oleh sekitar 200 orang peserta yang berasal dari kalangan tokoh muslimah, majlis taklim, ibu-ibu dan remaja putri.  Acara Talkshow Muslimah Peduli Umat ini dipandu oleh Ustadzah Yuli Hastuti, dan 2 nara sumber yakni Ustadzah Rosi Riyantari, S. P dan Ustadzah Hj. Ummu Mutawazin, keduanya adalah aktivis Hizbut Tahrir Indonesia.

Ustadzah Rosi Riyantari, S. P,  memaparkan kerusakan peradaban yang disebabkan kehancuran tatanan keluarga. Beliau mengungkapkan fakta seputar permasalahan rumah tangga, free seks, perselingkuhan dan sebagainya. Menurut Ustadzah Rosi, saat ini sedang terjadi disfungsi keluarga terutama dalam masalah ekonomi, pendidikan dan religi. Semua itu terjadi disebabkan oleh penerapan sistem kapitalisme dalam kehidupan umat.

Sementara, Ustadzah Hj. Ummu Mutawazin menjelaskan bahwa saat ini banyak yang salah memahami pernikahan sesuai dengan fungsinya.  Masih banyak masyarakat hanya memahami fungsi berkeluarga atau pernikahan dari fungsi ekonomi dan reproduksi saja. Akibatnya tatanan keluarga yang amburadul tersebut menyebabkan kehancuran peradaban. Beliau juga menegaskan bahwa umat harus dibebaskan dan diselamatkan dari kehancuran. Adapun pembebas dan penyelamat kehancuran umat itu adalah Khilafah. Khilafah mempunyai sistem aturan sempurna untuk kehidupan. Khilafah adalah sebuah keniscayaan, janji Alloh SWT yang pasti. Oleh karena itu Khilafah haruslah diperjuangkan oleh seluruh kaum Muslimin karena hanya dalam naungannya umat akan merasakan kesejahteraan.

Para peserta terlibat aktif mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir rangkaian acara. Antusias peserta tampak dari  banyaknya peserta yng ingin bertanya. Acara yang berlangsung selama 5 jam itu  berhasil menggugah kesadaran peserta sehingga ketika Hj. Ummu Mutawazin mengajak komitmen para peserta untuk mulai membiasakan berdakwah dengan memulai beramar ma’ruf nahi mungkar. Para peserta menyambut baik.  Acara yang berlangsung di Aula Al Musadaddiyah ini menjadi saksi gema takbir dan semangat perubahan para muslimah Garut dalam perjuangan penegakkan Syariah dan Khilafah. Sesuai dengan tema Habis Gelap Terbitlah Terang dalam Naungan Khilafah. Selamat tinggal kehancuran kapitalisme, selamat datang kemuliaan Islam dalam Naungan Khilafah. Allahu Akbar![]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*