Liqo Syawal 1432 H HTI Luwu Raya

HTI Press. HTI  se Luwu Raya mengadakan Liqo Syawal 1432H yang dilaksanakan pada hari ahad, 25 September 2011. bertempat di Balai Rosdiana Center (BRC) kota Palopo, dengan tema Raih Taqwa, Satukan Langkah, Songsong Kemenangan Islam, yang juga dihadiri oleh Ust Harist Abu Ulya (DPP HTI)

Suasana guyub dan penuh kebersamaan terasa ketika memasuki ruangan. Mengingat semua peserta yang hadir kurang lebih 200 orang adalah para pejuang Syariah dan Khilafah  beserta keluarganya yang berasal dari Kota Belopa, Palopo, Masamba, Bone-Bone, Wotu, Malili, Wasuponda, Wawondula dan Soroako dan wilayah sekitar Tanah Luwu (Palopo dan Luwu Timur).

Acara yang dipandu oleh Ust Ridho mulai terasa kekhusyu’annya dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh Ust Mua’mar. Dilanjutkan dengan sambutan ketua panitia yang sekaligus Ketua DPD HTI Palopo oleh Ust Dzulkarnaen. Ditambah lagi dengan suguhan hiburan menarik yang penuh warna dari putra putri syabab dengan lambaian Al-liwa dan Ar-Raya serta hafalan surat pendek para generasi penerus dakwah ini. Sungguh luar biasa.

Untuk menambah semarak suasana diisi testimoni dakwah yang disampaikan oleh Ust Andi Massiwa, beliau menyampaikan perjalanan dakwah di Palopo dan perkembangannya ke depan yang dilalui dengan suasana suka dan duka. Suasana semakin semarak dengan tampilnya testimoni dakwah oleh Ust Kustaji Abu Naufal (Ketua DPD HTI Luwu Timur) beliau menyampaikan pentingnya kebersamaan, saling menguatkan untuk membangun dakwah yang kokoh, dengan menjadikan Rasulullah SAW dan para sahabat sebagai guru terbaik dalam pengorbanan, dakwah dan perjuangan di jalan Allah SWT dengan orasi yang menggugah.

Acara semakin tambah semarak dengan tampilnya Ketua DPP HTI dalam Talk Show yang dipandu Oleh Ust Suyono. Dalam penyampaiannya Ust Haris Abu Ulya menekankan pentingnya taqwa, pengorbanan dan keihklasan dalam dakwah. Dengan penyampaian yang santai dan lugas beliau membawa para peserta pada keyakinan bahwa pilihan hidup dijalan dakwah ini adalah pilihan yang sangat benar yang akan membawa umat Islam pada level tertingginya sebagai umat terbaik. Seakan peserta tidak ingin berpaling dari apa yang beliau sampaikan, namun waktu yang membatasi pertemuan yang mulia ini. Terima kasih Ya Ust telah hadir ditengah-tengah kami..atas segala wejangan dan tausiyah yang telah engkau sampaikan.

Akhir acara ditutup dengan doa oleh Ust. Muhammad Arief SpdI dan dilanjutkan dengan ajang saling bersalaman serta foto bersama..[] panitia

Kibaran Al-liwa dan Arraya dari generasi penerus pejuang syariah dan khilafah

Kibaran Al-liwa dan Arraya dari generasi penerus pejuang syariah dan khilafah

Peserta Liqo Syawal 1432H Luwu Raya (tidak ada kata menyerah..tetap semangat..)

Peserta Liqo Syawal 1432H Luwu Raya (tidak ada kata menyerah..tetap semangat..)

Talk show dan Tausiyah oleh Ust Harist Abu Ulya (dipandu Oleh Ust Suyono)

Talk show dan Tausiyah oleh Ust Harist Abu Ulya (dipandu Oleh Ust Suyono)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*