HTI Press. Diawali dengan berkumpul di DPRD DIY dan audiensi dengan dewan, massa Hizbut Tahrir Indonesia DPD I DIY melakukan aksi menolak pembatasan subsidi BBM. Audiensi diterima oleh wakil ketua DPRD dari fraksi PAN Hj Tutiek Masria Widyo SE dan sekretaris fraksi PKS, Ir. Arief Budiono. Ust H Rosyid Supriyadi mewakili rombongan menyampaikan kritik dan jalan keluar untuk pengelolaan BBM dalam kaca mata islam dalam sebuah negara. Ust Nurwidi, Ust Dhuha dan Ust Yoyok menambahkan apa yang sekiranya masih perlu ditambah.
Aksi yang dilakukan selepas sholat jumat tanggal 20 Januari 2012 itu terlihat menyemut dari DPRD menyusuri jalan Malioboro sampai di titik nol kilometer Yogya, depan kantor besar. Orasi pertama di titik nol kilometer disamaikan oleh Ust Romzy faiq. Orasi kedua disampaikan oleh Ust Yoyok Tindyo Prasetyo. Sedangkan pembacaan pernyataan sikap disampaikan oleh Ust H Rosyid Supriyadi. Doa penutup dipimpin oleh Ust Edy Subroto.
Massa membubarkan diri dengan tertib dengan bantuan polisi yang berjaga di sekitar simpang empat titik nol kilometer Yogyakarta.[] lutfianto