Mr X ternyata Bukan Yusuf Rizaldi

Polri terkesan galau dalam memastikan identitas Mr X. Buktinya, aparat keamanan masih mencoba mengidentifikasi jati diri pria yang diduga berada paling dekat dengan bom rakitan di Beji, Depok, tersebut.

Beberapa hari lalu, tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri melakukan tes DNA terhadap keluarga Yusuf Rizaldi. Namun, hasil tes DNA menunjukkan pria itu bukanlah Rizal. Berdasarkan bukti yang ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP), Polri menduga Mr X itu adalah W.

“Di situ (TKP) ada KTP dengan inisial W. Yang beralamatkan di sebuah daerah di Jawa Tengah. Tim sudah bekerja, langsung berangkat (Selasa) kemarin sore,” ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat, Divisi Humas Polri, Brigjen Polisi Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (12/9).

Menurut dia, ini juga bersesuaian dengan keterangan keterangan Thorik dan Arif, tersangka teroris yang lebih dulu berada diamankan Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri. Namun, keduanya mengenal W dengan nama Anwar.

Penyidik pun mendalami keterangan keduanya. “Disampaikan Thorik dan Arif, yaitu dengan inisial A juga. Anwar ya. Tapi kan kita tahu mereka nama alias banyak sekali. Satu orang nama bisa tiga-empat,” kata dia.

Oleh karena itu, Polri melakukan cek ulang dengan temuan di lapangan dan pengetahuan dari Thorik maupun Arif. Polisi pun melakukan pemeriksaan dan tes DNA terhadap keluarga W. “Keliatannya mendukung terhadap dugaan kita terhadap W. Tentunya kita ingin kepastian,” tukas Boy.

Selain itu, polisi juga sedang melakukan pengecekan terhadap keterangan keluarga W yang ada di Jakarta. Keluarga W tersebut mengatakan di alis mata kiri pria yang dikenal sebagai Anwar itu ada bekas jerawat yang tidak hilang. (mediaindonesia.com, 12/9/2012)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*