Keterangan Pers
Penangkapan Inkonstitusional terhadap Anggota Hizbut Tahrir di Rusia
Merupakan Terorisme yang Sebenarnya
] الَّذِينَ قَالَ لَهُمُ النَّاسُ إِنَّ النَّاسَ قَدْ جَمَعُوا لَكُمْ فَاخْشَوْهُمْ فَزَادَهُمْ إِيمَانًا وَقَالُوا حَسْبُنَا اللَّهُ وَنِعْمَ الوَكِيلُ [
(Yaitu) orang-orang (yang menta`ati Allah dan Rasul) yang kepada mereka ada orang-orang yang mengatakan, “Sesungguhnya manusia telah mengumpulkan pasukan untuk menyerang kamu, karena itu takutlah kepada mereka”, maka perkataan itu menambah keimanan mereka dan mereka menjawab: “Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung.” (TQS Ali Imran [3]: 173)
Segala puji hanya bagi Allah Rabb semesta alam, yang telah mengirimkan Islam sebagai pemutus atas semua agama, Zat yang Maha Esa yang menguji hamba-hamba-Nya dan menolong mereka atas kaum kafir. Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada pemimpin kita sayidina Muhammad saw, yang diutus sebagai rahmat untuk semesta alam, dan semoga juga tercurah kepada keluarga beliau, para sahabat beliau dan siapa saja yang mengikuti mereka dengan baik hingga hari kiamat. Allahumma amin!
Pada tanggal 6 November 2012, kita menyaksikan sejumlah aksi secara luas dalam bentuk pencarian dan penangkapan kaum Muslimin di Moskow dan sekitarnya. Jumlah orang yang dicari mencapai 40 orang. Sementara di wilayah Ufa dilakukan penggeledahan terhadap sekitar 30 orang, di mana di sana terjadi penangkapan. Akibat dari aksi-aksi itu lebih dari 60 orang Muslim dituduh berafiliasi kepada partai islami, Hizbut Tahrir. Granat dan pistol disusupkan ke dalam barang milik sebagian orang yang ditangkap. Sampai sekarang otoritas Rusia mengingkari adanya pengaruh Hizbut Tahrir di Rusia dalam upaya untuk menutup-nutupi aktifitas Hizbut Tahrir di Rusia.
Akan tetapi berbagai peristiwa mutakhir mengungkap hal-hal sebagai berikut:
- Aksi-aksi semacam ini menunjukkan bahwa otoritas Rusia telah mengakui pengaruh Hizbut Tahrir di dalam komunitas-komunitas Islami di Rusia. Hal itulah yang mendorong Rusia bergerak cepat untuk menerapkan rencana mereka. Aksi-aksi itu juga mengisyaratkan bahwa Hizbut Tahrir merupakan partai islami yang punya akar dan memiliki kemampuan mengungkap semua kejahatan yang dilakukan terhadap kaum Muslimin oleh otoritas Rusia, termasuk kejahatan Rusia terhadap kaum Muslimin di Suria. Penampakan-penampakan pengaruh itu banyak, diantaranya: perayaan hari-hari raya Islam di komunitas-komunitas Islami di Rusia. Demikian juga penyelenggaraan berbagai kegiatan semisal diskusi, konferensi, dan aktifitas-aktifitas media lainnya.
- Otoritas Rusia menyaksikan kembalinya umat kepada akarnya dalam dakwah dan berjuang bersama Hizbut Tahrir. Otoritas Rusia paham bahwa kaum Muslimin telah mulai paham bahwa Islam adalah sistem kehidupan. Kaum Muslimin telah menampakkan semangat dan keterkaitan mereka dengan agama mereka. Hal itu tampak jelas dalam diskusi publik tentang hijab, penyelenggaraan berbagai pertemuan untuk menuntut hak-hak kaum Muslimin, dan yang terpenting adalah perubahan pemikiran asing yang bertentangan dengan ide-ide dan persepsi-persepsi islami, dan diangkatnya ar-Rayah (panji) Islami di seluruh daerah Rusia yang mayoritasnya muslim. Demikian pula penolakan aksi mogok yang tidak ada hubungannya dengan Islam… Semua itu telah memperlihatkan kepada otoritas Rusia kembalinya kaum Muslimin kepada kultur islami. Karena tidak adanya ideologi yang diadopsi di Rusia, baik pada tingkat pemerintahan maupun di masyarakat, maka otoritas Rusia takut kehilangan kontrol terhadap pikiran kaum Muslimin. Karena itu otoritas Rusia memutuskan bertindak lebih keras terhadap Hizbut Tahrir. Hal itu tampak jelas dari cara dilakukannya penangkapan di Moskow dan sekitarnya. Kami bisa katakan bahwa masalahnya telah keluar dari wilayah kontrol mereka, khususnya pasca kegagalan apa yang mereka sebut para imam moderat dalam mempengaruhi umat untuk merubah pemahaman islami umat ke pemahaman-pemahaman yang mereka kehendaki. Juga pasca kegagalan dinas keamanan dalam menakut-nakuti masyarakat untuk tidak berafiliasi kepada Hizbut Tahrir.
- Fakta yang ada, revousi telah meletus di negeri-negeri Islam, khususnya di Suria. Hal itu menunjukkan bahwa umat telah bangun dari tidurnya dan menanggalkan rasa takut dari diri mereka. Umat telah paham bahwa hanya Islam saja yang bisa memberikan kemuliaan yang menjadi hak mereka yang dahulu mereka nikmati selama kurun waktu 1300 tahun. Hal itu tentu saja, otoritas Rusia memahami bahwa lebih dari 20 juta orang Muslim Rusia diikat oleh akidah islamiyah dengan saudara-saudara seiman mereka. Karena itu jika ada kelompok yang bisa membentuk pemikiran politik berdasarkan Islam, berikutnya esok setelah al-Khilafah berdiri kelompok ini akan mampu mempengaruhi masalah-masalah politik luar negeri Rusia. Dan itu pada gilirannya akan menjadi bantuan berpengaruh untuk daulah al-Khilafah yang baru. Karena itu, otoritas Rusia paham dan mengakui bahwa Hizbut Tahrir adalah penentang tunggalnya, sebab Hizbut Tahrir mampu membangun pemahaman publik untuk al-Khilafah yang akan datang dalam waktu dekat, atas izin Allah; dan bahwa Hizbut Tahrir mampu membangunkan umat dari tidurnya.
- Otoritas Rusia juga paham bahwa Hizbut Tahrir bisa beraktifitas di tengah-tengah komunitas kaum Muslimin dan membina mereka dengan tsaqafah islamiyah yang benar, satu perkara yang bisa mengisi kekosongan politis. Benar, bahwa pasca berdirinya al-Khilafah, insya’a Allah, akan terjadi percepatan penggabungan bumi-bumi Islam ke daulah islamiyah yang baru terbentuk.
Berbagai situasi dan kondisi itu mendorong otoritas Rusia mengumumkan pergolakan terbuka melawan Islam dan kaum Muslimin, terutama Hizbut Tahrir. Begitulah, pemerintah Rusia ingin menghalangi dakwah menyebar di tengah kaum Muslimin.
Dalam konteks ini maka otoritas Rusia harus paham terhadap point-point penting berikut ini:
- Kaum Muslimin, terutama syabab Hizbut Tahrir, selamanya tidak akan berlepas diri dari mengemban dakwah yang benar. Upaya kalian untuk menteror dan menghancurkan Hizbut Tahrir di Rusia pasti berakhir dengan kegagalan. Kami dari syabab Hizbut Tahrir berjanji kepada Allah SWT bahwa kami akan berjuang untuk kebaikan umat ini dan siap memikul beban hal itu seperti yang telah dilakukan oleh para pendahulu kami.
- Sampai-sampai seandainya kalian mengumpulkan semua kekuatan yang kalian mampu untuk menghentikan dakwah ini, dakwah yang bertujuan membebaskan kaum Muslimin, maka kalian tidak akan bisa menakuti kami, tidak akan bisa merusak tekad kami dan tidak akan bisa menjauhkan kami dari dakwah ini. Maka
] حَسْبُنَا اللَّهُ وَنِعْمَ الْوَكِيلُ [
“Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung.”(TQS Ali Imran [3]: 173)
- Juga bahwa alasan kalian dan kebrutalan kalian terhadap kaum Muslimin di Rusia akan memaksa kalian untuk mempertanggungjawabkannya di hadapan Khalifah yang akan datang dalam waktu dekat atas izin Allah. Dan dengan izin Allah, Syam akan menjadi pusat Dar al-Islam! Kami tegaskan kepada kalian bahwa kejahatan-kejahatan kalian ini tidak akan berlalu tanpa dimintai pertanggungjawaban!
- Kami meyakini dengan keimanan yang kokoh tidak tergoyahkan terhadap firman Allah SWT:
] وَلَيَنْصُرَنَّ اللَّهُ مَنْ يَنْصُرُهُ إِنَّ اللَّهَ لَقَوِيٌّ عَزِيزٌ [
Sesungguhnya Allah pasti menolong orang yang menolong (agama) -Nya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Kuat lagi Maha Perkasa. (TQS al-Hajj [22]: 40)
- Kami menjawab kalian dengan jawaban:
] وَإِذْ يَمْكُرُ بِكَ الَّذِينَ كَفَرُواْ لِيُثْبِتُوكَ أَوْ يَقْتُلُوكَ أَوْ يُخْرِجُوكَ وَيَمْكُرُونَ وَيَمْكُرُ اللّهُ وَاللّهُ خَيْرُ الْمَاكِرِينَ [
Dan (ingatlah), ketika orang-orang kafir (Quraisy) memikirkan daya upaya terhadapmu untuk menangkap dan memenjarakanmu atau membunuhmu, atau mengusirmu. Mereka memikirkan tipu daya dan Allah menggagalkan tipu daya itu. Dan Allah sebaik-baik Pembalas tipu daya. (TQS al-Anfal [8]: 30)
Lalu apakah kalian yakin bisa menghentikan dakwah? Jika kalian meyakini hal itu maka berarti kalian telah tuli, bisu dan buta, oleh sebab itu kalian tidak mengerti.
Wahai kaum Muslimin!
Ini adalah apa yang telah dijanjikan oleh Allah kepada kita. Allah akan menguji keimanan kita dan sejauh mana kita mengharap keridhaan-Nya. Setiap Muslim hari ini melihat bagaimana kaum kafir menyerang Islam dan kaum Muslimin, khususnya orang-orang yang mendakwahkan Islam dan menyerukan kebangkitan kaum Muslimin. Sesuatu yang alami bila kaum kafir dipimpin oleh Amerika, Rusia dan para pengikut mereka, akan mengerahkan upaya maksimal untuk menghalangi tegaknya Daulah Islamiyah. Daulah yang akan mampu memberikan balasan setimpal terhadap semua kejahatan yang dilakukan kaum kafir di seluruh dunia Islam, khususnya di Suria. Karena itu, kita wajib berjuang tanpa kenal lelah di jalan dakwah … Benar, sesungguhnya kemenangan adalah milik kaum Mukminin dan Allah adalah sebaik-baik pembalas tipu daya, dan bahwa pertolongan itu berasal dari sisi Allah. Kita mengimani hal itu dan bertawakal kepada Allah yang tiada tuhan melainkan Dia.
Allah SWT berfirman:
] إِنَّا لَنَنصُرُ رُسُلَنَا وَالَّذِينَ آمَنُوا فِي الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَيَوْمَ يَقُومُ الأَشْهَادُ [
Sesungguhnya Kami menolong rasul-rasul Kami dan orang-orang yang beriman dalam kehidupan dunia dan pada hari berdirinya saksi-saksi (hari kiamat) (TQS al-Mu’min [40]: 51)
Usman Salihov
Ketua Maktab I’lami Hizbut Tahrir
Di Rusia