Sembilan dari Sepuluh Warga Pakistan Tidak Suka AS

Lebih dari sembilan dari sepuluh warga Pakistan menolak kepemimpinan AS di tahun 2012, menurut sebuah jajak pendapat Gallup pol terbaru, rating ketidaksetujuan tertinggi yang pernah diumumkan. Jajak pendapat yang dipulikasikan pada pekan lalu merupakan hasil dari wawancara langsung terhadap 1.000 orang dewasa Pakistan selama 30 September sampai 16 Oktober 2012.

Seperti diberitakan arrahmah.com, Senin (18/2), hasil penelitian menunjukkan bahwa 92 persen dari 1.000 orang dewasa menentang AS, sedangkan 4 persen menyetujui dan 4 persen lainnya tidak tahu. Pada saat yang sama, 55 persen warga Pakistan merasa lebih terancam oleh interaksi Barat. Angka ini meningkat dibanding tiga tahun lalu dimana rating mencaai 39 persen. Mereka yang merasa bahwa interaksi dengan Barat membawa manfaat adalah 32 persen dan sisanya 13 persen menjawab tidak yakin.

Gallup menyatakan bahwa alasan penolakan warga Pakistan terhadap AS adalah pembunuhan yang sering dilakukan AS dalam 350 serangan pesawat tak berawak di wilayah kesukuan pakistan. []

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*