HTI Press, Malang. “Siapa yang ingin menjadi pemimpin dunia, acungkan tangannya?!!”, “Siapa yang siap berkorban demi kejayaan Islam, acungkan tangannya?!!”demikian pekik Faisol Abyad, Motivation Trainer LDS Kota Malang, yang disambut serempak para peserta dengan pekik: “Saya!!”, “Saya!!”. Faisol serius memompa semangat para peserta dengan menceritakan bagaimana kejayaan kaum muslimin dulu di era kekhilafahan.
Faisol mengajak mengembalikan kekhilafahan sebagai pusat peradaban, “Mari mengembalikan jati diri seorang muslim, mengembalikan kejayaan Islam yang pernah menguasai 2/3 wilayah dunia sehingga semua ilmu pengetahuan merujuk kepada kaum muslimin.”
Faisol juga mendorong para peserta untuk menjadi kesatria sebagaimana Rasulullah SAW saat berdakwah di kota Makkah yang tahan banting atas berbagai celaan. Faisol mewanti-wanrti bahwa cibiran cemoohan dalam dakwah itu biasa, “Bagi yang ngaji laki dan perempuan tidak boleh berduaan akan dikatai sok alim kamu, sok bau syurga, sok kyai kamu.”
Acara (minggu,14/04) ini mengusung tema “Be A Leader, Not Just A Follower”. Acara di Aula SMP Taman Siswa Malang yang terakreditasi “A” jl Tumenggung Suryo ini diakhiri saat adzan dhuhur kota Malang. Sebelum meninggalkan tempat peserta diberi fasilitas kelompok braind storming untuk menuntaskan dan menjawab segala masalah yang dipermasalahkan ditengah-tengah masyarakat kini. [] MI Malang