Oposisi Suriah: 200 Warga Sipil Terperangkap di Dalam Masjid

Sebagaimana dilansir oleh www.abcnews.go.com, ada 200 warga sipil yang terjebak di sebuah masjid di pinggiran ibukota Suriah akibat pertempuran yang terjadi di luar antara para pejuang oposisi dan pasukan yang setia kepada Presiden Bashar Assad.

Koalisi Suriah meminta PBB untuk mengirim “peringatan kuat” kepada Assad bahwa dia “harus segera melepaskan” warga sipil di pinggiran Damaskus,Qaboun.

Tidak jelaskan apakah 200 orang itu sedang mengungsi di masjid itu atau sedang melakukan shalat ketika pertempuran dimulai.

Ia memperingatkan bahwa ribuan warga sipil di kota Qaboun mungkin akan “dibantai” oleh tentara Assad, saat kendaraan-kendaraan lapis baja dan pasukan elit memasuki wilayah itu.

Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berbasis di Inggris mengatakan bentrokan di Qaboun yang dimulai setelah tengah malam menyebabkan jatuhnya korban.

(khilafah.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*