Liqo Syawal Ulama dan HTI Purworejo

HTI Press, Purworejo. Ahad pagi, 25 Agustus 2013 DPD II Hizbut Tahrir Indonesia Purworejo mengadakan acara Liqo’ Syawal bersama Ulama bertempat di Gedung Jati Indah Purworejo. Acara ini dihadiri sekitar 450 peserta. Acara dimulai sekitar pukul 09.15 dengan pembukaan oleh MC  dan dilanjutkan dengan tilawatil Qur’an yang dibacakan oleh Kyai Shobrun Jamil Al-Hafidz. Kalimat taqdim oleh Ust. M. Naim Yasin selaku Ketua  DPD II HTI Purworejo . Beliau juga mengucapkan Taqaballahu minna waminkum, taqabal ya karim kepada seluruh hadirin, yang kemudian dilanjutkan dengan tayangan perjalanan dakwah Hizbut Tahrir.

Acara inti ini adalah dialog interaktif yang menghadirkan nara sumber KH. Ainul Yaqin ( LKU DPD I HTI Jawa Tengah) serta dimoderatori oleh Ust.H. Abdul Somad. Dalam kesempatan ini  KH. Ainul Yaqin menyampaikan bahwa umat Muslim wajib untuk mengangkat seorang Khalifah. Karena kita diwajibkan untuk menerapkan seluruh hukum Allah, dan penerapan hukum Allah tidak mungkin terlaksana tanpa adanya seorang pemimpin dan dengan sebuah institusi yang menegakkan hukum Allah. Beliau juga menyampaikan tentang episode-episode umat Islam, dan Khilafah ‘ala minhajin nubuwah adalah sebuah janji dari Allah dan kabar dari Rasulullah. Dan Khilafah ini akan pasti terjadi. Ini adalah hal yang pasti,dan janji ini sudah dekat. Dilihat dari fakta dukungan terhadap penerapan Syariah dan Khilafah ini semakin bertambah dari hari ke hari, dan umat Islam memang butuh terhadap Khilafah. Beliau juga menyampaikan bahwa acara ini diadakan dengan tujuan untuk mengukuhkan perjuangan, mempererat tali persaudaraan,dan untuk bersama-sama bahu membahu dalam menegakkan hukum Allah.

Dialog interaktif berlangsung dengan santai penuh khidmat. Pertanyaan audiens dijawab dengan taktis diselingi humor sehingga terkesan kekeluargaan dan guyub..

Setelah acara inti yaitu dialog interaktif, acara ditutup dengan doa yang dibacakan oleh Kyai Umroni dilanjutkan dengan saling bersalaman antara Narasumber,pengurus DPD II HTI Purworejo dengan audiens.

Dari awal hingga akhir, acara berjalan lancar dipenuhi rasa kekeluargaan sehingga laksana pertemuan keluarga besar.[]MI Purworejo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*