Pelatihan Da’iyah Sesi II MHTI DPD II Jombang
HTI Press. Alhamdulillah, Pelatihan Daiyah sesi 2 MHTI DPD II Jombang akhirnya berhasil dilaksanakan kembali sesuai dengan waktu yang telah djadwalkan yakni ahad, 29 September 2013 berlangsung mulai dari pukul 08.30-12.00. Dengan mengambil tempat di ruang baca Gedung Perpustakaan Mastrip Kab. Jombang Pelatihan Daiyah dilaksanakan dengan tema “Menjadi Da’iyah Dambaan Umat, Da’iyah Peduli Umat”. Peserta yang mayoritas dari ketua MT dan penggerak MT wilayah Jombang datang tepat waktu sebelum acara dimulai.
Sebelum materi inti dimulai, panitia menampilkan sebuah tayangan yang menggambarkan tentang lengkapnya Islam dalam memberikan aturan kehidupan manusia. Namun lengkapnya aturan Islam belum dilirik oleh masyarakat untuk diambil sebagai solusi hidup, sehingga masalah demi masalah bertambah tanpa ada penyelesaian yang mendasar dan tuntas. Maka dari itulah peran da’iyah sangat dibutuhkan dalam menyadarkan dan menyelamatkan umat.
Menghadirkan Ustadzah Triana Arinda Harlis sebagai pembicara dari MHTI DPD II kab. Jombang. Beliau memaparkan materi dengan tema, “Daiyah dambaan umat, Daiyah peduli umat”. Banyak masalah yang muncul di sekitar masyarakat, dan masalah tersebut butuh adanya solusi. Dijelaskan pula bagaimana upaya untuk mengatasi masalah terrsebut, yaitu: Pertama, kita harus mengenali dulu apa itu Islam. Islam memiliki aturan yang sempurna. Dalam al-quran mengatur segala bidang, mulai dari ibadah, akhlak, hingga muamalah seperti ekonomi, sanksi, pergaulan, politik luar negeri, dan lain-lain. Kedua, untuk menerapkan aturan yang sempurna tersebut dibutuhkan institusi yang mampu menerapkan Islam yang sempurna tersebut. Institusi tersebut tidak lain adalah Negara dengan bentuk kekhilafahan. Untuk bisa mewujudkan khilafah butuh peran umat yang akan menyuarakan opini tersebut melalui ujung tombaknya yang tidak lain adalah daiyah. Seusai acara ini dilaksanakan, diharapkan muncul para daiyah baru yang akan bersama-sama mewujudkan penerapan syariah dan khilafah. Sembari menyimak pemaparan pemateri, untuk menghidupkan suasana host mengajak peserta meneriakkan yel-yel:
Daiyah ideologis…..dambaan umat
Daiyah ideologis……peduli umat
Daiyah pejuang syariah-khilafah…..kamilah orangnya
Takbir…..Allohu Akbar
Seusai tanya jawab digelar, tibalah sesi simulasi yang menampilkan taushiyah dari para peserta. Tampil mewakili peserta Bu Hj. Farochah yang merupakan pengasuh majlis ta’lim di lingkungan Pulo Tawangsari Kecamatan Jombang yang sekaligus bidan senior di Jombang. Berikutnya Bu Mahfudhotin sebagai penggerak majlis ta’lim di daerah Perak membawakan materi tentang dampak televisi bagi pendidikan anak.