Gowes of The Day “Remaja Cerdas Tolak Gaul Bebas”
HTI Press. Bantul. “Hancurkan Monster Pergaulan Bebas”. Demikian bunyi spanduk yang terpajang di antara peserta Gowes of The Day bertajuk Remaja Cerdas Tolak Gaul Bebas. Acara unik ini digelar oleh Komunitas SMARTers Muslimah DPD II HTI Bantul dalam rangka mendukung Kampanye Remaja Smart With Islam “Selamatkan Remaja dari Gaul Bebas dengan Syari’ah dan Khilafah,” Minggu ( 1/12). Menurut Hesti Rahayu, M.A. (Ketua MHTI Bantul), selain sebagai wujud keprihatinan atas maraknya gaul bebas khususnya di kalangan remaja dan meningkatnya angka HIV AIDS, acara ini dimaksudkan sebagai sarana edukasi kepada masyarakat tentang dampak dan bahaya pergaulan bebas serta solusi Islam untuk mengatasi permasalahan ini.
Gowes (bersepeda) diikuti oleh sekitar 70 remaja muslimah mengambil rute : Pasar Seni Gabusan – Jalan Parangtritis – lampu merah Tembi – lampu merah cepit – Klodran – Manding – Jalan Parangtritis – kembali ke Gabusan. Di perempatan Tugu Adipura Klodran, peserta beristirahat sejenak sambil menyimak teatrikal puisi yang disajikan oleh dua santri Ponpes Panatagama, Annisa Rahma Faticha dan Salma Azizah Dzakiyyunnisa.
Puisi menggambarkan tentang nestapa yang diderita remaja akibat pergaulan bebas seperti hamil di luar nikah dan terkena virus HIV AIDS. Selain itu, juga dibacakan pernyataan sikap HTI oleh Devi Yulianti, M.Pd. (Pengurus MHTI Bantul). Acara ini cukup menyita perhatian para pengendara lain sepanjang rute yang dilewati peserta gowes. []