Remaja Bandung Tolak Gaul Bebas, Tolak Kondomisasi
HTI Press. Ahad, 1 Desember 2013 ratusan remaja Bandung melakukan aksi On The Spot, Kampanye Remaja SMART With Islam. Agenda ini diselenggarakan oleh Lajnah Dakwah Sekolah HTI Bandung Raya. Ratusan remaja yang berdatangan sedari pukul 08.00 ini mulai padati Car Free Day Dago, tepatnya didepan SMA 1 Bandung. Mereka menyerukan agar remaja Bandung Tolak Monster Pergaulan Bebas dengan Khilafah Islamiyah. Pergaulan bebas yang dilakukan remaja sudah semakin meresahkan masyarakat terlebih setelah pembuatan video asusila oleh pelajar. Oleh karena itu remaja Bandung bersama LDS HTI melakukan seruan terbuka kepada para remaja yang hadir di Car Free Day agar menolak gaul bebas dan menjauhi segala bentuk ide Liberalisme lainnya. Pergaulan bebas nyata-nyata telah merusak generasi muda dan merupakan dosa besar. Oleh karena itu remaja muslim sejatinya bisa kembali kepada Islam dan menolak segala bentuk kebijakan yang bisa menyuburkan pergaulan bebas.
Kampanye remaja SMART With Islam ini dimeriahkan oleh aksi teatrikal remaja SMART yang berusaha melawan dan membasmi Monster Pergaulan Bebas. Aksi ini menggambarkan kondisi remaja saat ini tengah berada dalam kepungan Monster Pergaulan bebas dan remaja pejuang Islam berusaha melawan sekuat tenaga untuk membasminya. Pekikan takbir dari remaja yang hadir menunjukkan bahwa peserta yang hadir menginginkan agar pergaulan bebas bisa segera tuntas dengan penerapan Islam. Aksi ini ditutup dengan pernyataan sikap HTI tentang Kampanye Anti Gaul Bebas dan menolak Pekan Kondom Nasional. Program ini justru semakin menumbuh suburkan pergaulan bebas di kalangan remaja. Sejatinya remaja muslim bisa melakukan gaul sehat yaitu dengan menyandarkan setiap perbuatannya pada hukum Islam saja termasuk dalam bergaul. Kampanye Remaja SMART ini bukan hanya aksi di Car Free Day saja, beberapa remaja membagikan flier dan stiker yang berisi ajakan untuk bergaul sehat, jauhi maksiyat dan kembali kepada aturan Islam.