HTI Press, Karawang. Ahad pagi (14/08) tampak para Ulama dan Tokoh Umat memadati ruang pertemuan, bertempat di Rumah Makan Lebak Sari Indah Karawang untuk mengikuti Liqo Syawal 1437 H. Acara tersebut diselenggarakan oleh Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) DPD II Karawang dengan mengusung tema “Bersama Ulama & Tokoh Ummat Tegakkan Syariah & Khilafah Mewujudkan Islam Rahmatan Lil’Alamin”.
Acara diisi penyampaian materi oleh Ustadz Haris Islam, diawali dengan menyampaikan kondisi umat Islam saat ini wa bil khusus di Indonesia dimana saat ini umat islam sedang terpuruk dari berbagai sektor. Akan tetapi ketika Hizbut Tahrir memberikan solusi dengan Syariah dan Khilafah, justru Hizbut Tahrir difitnah dan dituduh membuat makar. Dan Khilafah sebagai warisan Rasulullah juga Shahabat dikonotasikan jelek, jahat, serta jauh dari makna sebenarnya. Hizbut Tahrir yang mencoba mencontoh Rasulullah saw dalam menegakkan hukum Allah dimusuhi oleh para penjajah dan agen-agennya.[]