HTI Press, Bogor. DPD II Hizbut Tahrir Indonesia Kabupaten Bogor menyelenggarakan kegiatan silaturahmi bersama para alim ulama dari kalangan kyai dan asatidz se Kabupaten Bogor pada Sabtu (18/2). Acara Multaqo Ulama Kabupaten Bogor bersama Hizbut Tahrir Indonesia, yang bertemakan Ulama Menolak Rencana Sertifikasi Khatib dan Da’i, Bersama Memperjuangkan Syari’ah dan Khilafah Untuk Wujudkan Islam Rahmatan lil’alamin tersebut dihadiri oleh sekitar 50 orang peserta dari berbagai Kecamatan di wilayah Kabupaten Bogor. Para ulama yang hadir di di aula Kantor Dakwah HTI DPD II Kabupaten Bogor sepakat menolak rencana sertifikasi khatib dan da’i pemerintah Jokowi –JK. Sertifikasi dinilai para ulama akan membatasi dan memasung dakwah Islam yang seharusnya disampaikan oleh para ulama sebagai pewaris Nabi. Mambatasi dakwah kepada risalah Islam secara sempurna dan kaffah dari seluruh ajaran dan hukum syari’at Islam []LKU Bogor