Obama Akan Tambah 4000 Tentara ke Afghanistan

Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama akan mengirim 4.000 tentara tambahan untuk melatih angkatan perang Afghanistan. Sebelumnya, 17.000 prajurit AS sudah bertugas di Afghanistan. Langkah ini merupakan bagian dari peninjauan kebijakan Afghanistan dan Pakistan.

Seorang pejabat pertahanan AS yang menolak menyebutkan namanya mengatakan Obama juga merekomendasikan tindakan tegas terhadap kelompok Taliban dan al-Qaida yang beroperasi di perbatasan dua negara ini.

Menteri luar negeri AS Hillary Rodham Clinton menggambarkan pengiriman 4.000 pelatih itu sebagai gabungan strategi militer dan sipil. “Kami yakin keberhasilan dapat dicapai dengan pemberdayaan pelatih sipil, relawan kemanusiaan, dan asistensi teknis,” kata Clinton di sela kunjungan ke Meksiko, Kamis (26/3) seperti dikutip laman stasiun televisi Al Jazeera.

Obama telah menyatakan bahwa AS menderita kekalahan di Afghanistan. Dia berjanji akan mengubah pendekatan dalam menyelesaikan masalah dan memberi lebih banyak peran ke pemerintah Afghanistan.

Obama berharap strategi baru yang akan dia umumkan pada Jumat (27/3) waktu setempat dapat menghentikan ancaman al-Qaida. Obama juga berencana memberi bantuan ekonomi kepada Pakistan sehingga negara itu dapat mengatasi agresivitas Taliban.

Pengamat internasional Nabi Misdaq berharap Obama tidak akan mengerahkan militer untuk mengakhiri konflik di Afghanistan. “Selama ini AS telah melakukan serangan udara yang menewaskan banyak warga sipil, jika ini terus terjadi, masyarakat justru akan bergerak melawan tentara AS,” ujar Misdaq di Washington kepada Al Jazeera. (vivanews.com)

One comment

  1. salah satu janji obama yang seolah bertujuan mulia dan menghipnotis penduduk bumi adalah dengan rencananya menarik tentara AS dari Irak, padahal itu tidak menyelesaikan masalah, karena tentara yang di tarik tersebut hanya dialihkan ke Afganistan. dengan kata lain TIDAK ADA BEDANYA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*