Bom Bunuh Diri Tewaskan 27 Polisi dan Tentara Pakistan

HANGU — Pembom bunuh diri dengan menggunakan truk menewaskan 27 orang dalam sebuah serangan terhadap pos polisi Pakistan barat laut, lapor polisi.

Sebagian besar korban tewas adalah polisi dan tentara. Paling tidak 62 orang terluka. Polisi mengatakan pembom menabrakkan truk pick-up ke sebuah iring iringan di pos pemeriksaan kota Hangu.

Taleban Pakistan yang bermarkas di kawasan kesukuan di dekatnya, mengatakan bertanggungjawab atas serangan itu. Milisi yang terkait dengan al Qaeda melakukan sejumlah serangan dalam dua tahun terakhir.

Pejabat senior polisi Farid Khan mengatakan kepada kantor berita Reuters jumlah korban tewas dapat meningkat. Tujuh orang dalam keadaan luka parah. Dia mengatakan komandan polisi setempat terluka.

Perdana menteri Pakistan Yousuf Raza Gilani mengutuk serangan dengan mengatakannya sebagai “aksi penakut terorisme” dan berjanji akan menggunakan “tangan besi” untuk mengatasi para milisi.

‘Pembalasan’

Serangan terjadi pukul 16.10 waktu setempat di Doaba.

“Pembom mengendarai truk pick-up yang dia tabrakkan kepada sebuah iring iringan yang melewati pos pemeriksaan,” kata Khan.

Jurubicara pimpinan Taleban Pakistan Baitullah Mehsud mengatakan kepada sejumlah kantor berita bahwa para milisi akan meneruskan serangan terhadap pihak keamanan.

“Ini adalah pembalasan terhadap serangan pesawat tidak berawak Amerika dan kekuatan keamanan akan menghadapi lebih banyak serangan karena rakyat kami menderita akibat serangan peluru kendali, ” katanya.

Milisi yang bermarkas di Pakistan barat laut meningkatkan serangan dalam beberapa bulan terakhir. – bbc/kh

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*