Pasukan Penjajah Israel Menangkap Tujuh Warga Palestina di Tepi Barat

Ramallah– Pasukan pendudukan Israel pada hari Sabtu (29/8) menangkap tujuh warga Palestina, di antaranya seorang gadis, menyusul operasi penggerebekan dan penggeledahan yang dilakukan di kota Nablus, dan desa Bil’in sebelah barat Ramallah di Tepi Barat.

Kantor berita Palestina “WAFA” mengutip dari sumber-sumber setempat di Nablus, mengatakan bahwa pasukan pendudukan Israel menggerebek jalan Al-Sikka yang berada di dekat kamp pengungsi Al-‘Ain di sebelah barat Nablus. Pasukan pendudukan Israel menangkap seorang gadis, Ghufran Alian Zamil (26 tahun), setelah rumahnya digerebek dan seluruh ruangannya digeledah.

Pasukan pendudukan Israel juga menangkap Sami Al-Sadr (33 tahun), dari rumahnya di wilayah Rafidia sebelah barat Nablus, Muhammad Muna, Rami Al-Wazni, dan Qasim Ghazi Jarwan (28 tahun), setelah dilakukan operasi penggerebekan dan penggeledahan yang sama terhadap rumah-rumah mereka.

Di desa Bil’in sebelah barat Ramallah, pasukan pendudukan Israel, dini hari ini, juga menangkap beberapa warga Palestina, Amr Hisyam Abdul Majid Nasser (24 tahun), Ashraf Muhammad Jamal Al-Khatib (29 tahun), dan pasukan pendudukan Israela melakukan operasi penggerebekan dan penggeledahan terhadap beberapa rumah yang ada di desa tersebut. (moheet.com, 29/08/2009)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*