Korban Tewas Gempa Sumbar Jadi 529 Orang

Sumbar – Korban tewas akibat gempa 7,6 SR di Sumatera Barat bertambah menjadi 529 jiwa. Kebanyakan korban berasal dari Kota Padang.

“529 Orang tewas sudah dievakuasi ke RS,” ujar petugas Satkorlak Depsos, Novi, ketika berbincang dengan detikcom, Kamis (1/10/2009) pukul 15.25 WIB.

Korban tewas berasal dari berbagai kota di Sumatra Barat. “Dari Pariaman ada 11 jenazah, Padang 376 jenazah, Solok 2 jenazah, Pasaman 75 jenazah, Padang Panjang 3 jenazah, dan Padang Pariaman 62 jenazah,” jelas Novi.

Jenazah kini berada di RS di kota-kota di Sumatera Barat. “Tim kami juga menyebar di sana,” ujar Novi. (detikNews, 1/10/2009, 15:25)

One comment

  1. UCAPAN BELASUNGKAWA ATAS MUSIBAH GEMPA DI SUMBAR SEMOGA KELUARGA TABAH MENERIMAH MUSIBAH INI DAN MENDAPAT RIDOH DARI TUHAN YANG MAHA KUASA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*