Dana Asing di SUN Capai Rp 108,25 Triliun

Jakarta – Instrumen Surat Utang Negara (SUN) terus diburu investor asing, hal ini terlihat dari terus meningkatnya porsi kepemilikan asing di SUN. Sampai 15 Desember 2009, kepemilikan investor asing di SUN mencapai Rp 108,25 triliun.

Jumlah ini meningkat Rp 3,78 triliun dibandingkan kepemilikan asing di SUN pada akhir Oktober 2009 yang sebesar Rp 104,47 triliun.

Menurut data yang dikutip dari situs Depkeu, Sabtu (26/12/2009), jumlah SUN yang diperdagangkan di pasar sampai 15 Desember 2009 adalah sebesar Rp 581,76 triliun, porsi terbesar dipegang oleh perbankan dengan jumlah sebesar Rp 254,68 triliun.

Bank Indonesia (BI) juga memegang instrumen SUN sebesar Rp 22,37 triliun. Kemudian industri reksa dana memiliki SUN sebesar Rp 44,89 triliun, industri asuransi memiliki SUN Rp 72,44 triliun, dana pensiun memegang Rp 37,52 triliun, perusahaan sekuritas Rp 450 miliar, dan lainnya Rp 41,16 triliun. (detikfinance.com, 26/12/2009)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*