Sebuah laporan yang ditulis oleh seorang mantan perwira kontra terorisme Scotland Yard yang diterbitkan pada hari Kamis, mengatakan bahwa jumlah kriminalitas bermotif kebencian terhadap umat Islam di London didorong oleh tendensi oleh para politisi dan media.
Laporan itu juga mengatakan serangan-serangan itu mulai dari ancaman kematian dan pembunuhan hingga serangan-serangan tingkat rendah, seperti meludah atau memanggil dengan sebutan nama, adalah bagian dari yang dilakukan oleh para ekstremis dan menjadi kecendrungan masyarakat. Dokumen itu – yang dikeluarkan oleh pusat penelitian Muslim University of Exeter di Eropa – ditulis oleh Dr Jonathan Githens-Mazer dan mantan detektif khusus Dr Robert Lambert.
“Laporan itu adalah bukti empiris yang utama yang menunjukkan bahwa para penyerang Muslim selalu dimotivasi oleh pandangan negatif atas umat Islam baik karena komentar dari kecendrungan di masyarakat maupun dari laporan-laporan atau komentar-komentar di media para nasionalis ekstrimis, ” kata laporan itu. Juga dikatakan bahwa bahwa orang-orang normal adalah orang-orang yang bertanggung jawab atas kekerasan terhadap umat Islam. “Selain itu, orang-orang yang diwawancarai yang mendapat informasi yang baik secara jelas mengakui bahwa pelaku utama dari kriminalitas anti-muslim tingkat rendah bukanlah gang kejahatan melainkan hanya para individu-individu dari berbagai latar belakang yang merasa berhak melakukan pelecehan, penyerangan dan intimidasi atas umat Islam dalam hal bahwa hal ini mencerminkan elemen-elemen dari arus utama media dan komentar-komentar politik yang menjadi hal biasa dalam satu dekade terakhir. “