Hizbut Tahrir Bangladesh melakukan masirah mengecam kegagalan pemerintah dalam pengelolaan krisis listrik dan gas. Berpartisipasi dalam masirah ini para aktivis Hizbut Tahrir Bangladesh dan para pendukungnya.
Para peserta masirah membawa berbagai spanduk yang mengecam penerapan sistem kapitalisme, yang dinilainya sebagai akar penyebab dari semua krisis dan penderitaan rakyat selama ini.
Dalam kesempatan ini juga, para peserta masirah menyerukan penegakkan Khilafah sebagai satu-satunya solusi untuk masalah-masalah umat. Mereka menegaskan bahwa alternatif bagi Sheikh Hasina dan Partai Liga Awami bukanlah Khaleda Zia dan Partai Rakyat Bengali. (hizb-ut-tahrir.info, 12/4/2010)