Lima Tentara Pendudukan Tewas Di Afghanistan

Lima tentara NATO tewas dalam beberapa serangan terhadap kelompok perlawanan di sejumlah wilayah Afghanistan yang diduduki.

Dalam pernyataan yang dikeluarkan NATO pada hari Kamis (30/9) bahwa tiga tentaranya tewas dalam sebuah ledakan di Afghanistan Selatan. Namun tidak ada pernyataan rinci tentang ledakan itu, juga tidak ada penjelasan terkait kebangsaan dari para tentara yang tewas.

Sementara itu, dua tentara pasukan pendudukan international “ISAF” yang berada di bawah komando NATO juga telah tewas dalam dua insiden terpisah di Afghanistan Selatan sebelumnya.

Dalam hal ini, “ISAF” menjelaskan bahwa salah satu dari mereka tewas setelah sebuah bom granat meledak, sedang yang kedua tewas dalam serangan terhadap mereka yang disebut dengan kelompok “pemberontak”.

Pasukan pendudukan mengakui bahwa pasukannya telah membunuh empat warga sipil Afghanistan dan melukai sembilan orang lainnya dalam sebuah serangan udara atas wilayah Ghazni baratdaya ibukota Kabul.

“ISAF” mengatakan dalam sebuah pernyataan: “Serangan itu terjadi setelah pasukan Afghanistan dan asing mendapat tembakan dari sekitar delapan orang bersenjata di daerah Andar.”

Di sisi lain, pemerintah Pakistan kemarin segera melarang masuknya konvoi logistik pasukan “NATO” ke Afghanistan yang diduduki melalui wilayahnya. Tindakan Pakistan ini dilakukan tidak lama setelah tiga tentaranya tewas oleh serangan udara NATO di dalam wilayahnya (islamtoday.net, 1/10/2010).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*