Seminar Nasional Pendidikan: Mencetak Generasi Cerdas Tanpa Narkoba

HTI-Press. Bertempat di gedung Pemkab Untung Surapati Pasuruan, DPD II Hizbut Tahrir Indonesia Pasuruan bekerjasama dengan Badan Narkotika Provinsi (BNP), BNK, Polres Pasuruan, Dinas Pendidikan, Depag Dan MUI sukses menggelar Seminar Nasional Pendidikan dengan tema “Mencetak Generasi Cerdas Tanpa Narkoba”, Ahad (24/08/08).

Seminar ini merupakan rangkaian acara workshop anti narkoba dengan target 100 sekolah, 100 masjid dan 100 pesantren.

Hadir sebagai pembicara diantaranya Sekum BNP Jatim AKBP Drs Soubarisman, SH. MH. MBA. MSc., Kabag Kerma Polres Pasuruan AKP Suyitno, dan Dr. Ahmad Rusydan, Phd. perwakilan dari Hizbut Tahrir Indonesia.

Sekitar 400 peserta yang hadir tampak sangat antusias menyimak pemaparan dari para pembicara. Mereka juga melontarkan sederetan pertanyaan. Diantara peserta ada yang mempertanyakan tentang pincangnya kebijakan pemerintah, satu sisi miras di toko kecil diberantas tapi di toko besar dibiarkan apalagi pabriknya.

Di antara peserta juga berharap pihak Hizbut Tahrir Indonesia dapat diundang untuk melakukan penyuluhan di sekolahnya. Menjelang zhuhur acara ditutup dengan do’a oleh KH. Fayumi ketua MUI Pasuruan. (nl/syam)

2 comments

  1. iman ti bandung

    The
    Best
    Generation
    only
    with
    Islam///

  2. Maju terus dakwah di Pasuruan.
    Lindungi generasi dari NARKOBA.
    Selamatkan Bangsa dengan Syariah dan Khilafah,
    Menuju Indonesia Lebih Baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*