HTI Ikut Jualan Minyak Eceran?

HTI Press. Dua aktivis Hizbut Tahrir Indonesia mengusung sebuah poster raksasa bergambar mesin stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) yang di atasnya bertuliskan Sedia Bensin Campur, sedangkan ratusan pemuda lainnya membawa berbagai spanduk yang bertuliskan Sebentar lagi, Bensin di Indonesia Semuanya Bensin Campur, Kamis (22/3) siang di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta.

Mereka pun membagikan selebaran kepada para pengguna jalan. Apakah HTI mau ikut-ikutan menjual minyak eceran? Apakah ini soft louncing SPBU HTI? Oh bukan. Ternyata mereka membagikan selebaran itu untuk mengajak para pengguna jalan agar turut menolak kebijakan pemerintah menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) per 1 April mendatang.

Massa membentangkan puluhan spanduk putih bertuliskan:

Sedia Bensin Campur:

-Campur Penderitaan Rakyat

-Campur Kebohongan Penguasa

-Campur Tangan Asing

Twitter dan Facebook: #bensincampur

Dalam selebaran yang dibagikan kepada pengguna jalan, HTI menuliskan sembilan alasan tolak kenaikan harga BBM. Tiga di antaranya berbunyi:

Membuat rakyat semakin sengsara dan jumlah orang miskin meningkat karena menurunnya daya beli masyarakat.

-Kenaikan harga BBM hanya akan menguntungkan perusahaan minyak asing yang bergerak di sektor hilir dan merugikan Pertamina sebagai BUMN milik negara.

-Haram bagi penguasa mengeluarkan kebijakan yang menyengsarakan rakyatnya sendiri dan menguntungkan asing.

Dalam selebaran itu, HTI pun mengajak para pengguna jalan untuk menghadiri aksi besar-besaran dengan tema Tolak Kenaikan BBM, Tolak Liberalisasi Migas, Penguasa Bohong, Zalim, Khianat pada Kamis 29 Maret 2012 pukul 10.00 WIB – 12.00 WIB di Depan Istana Negara Jalan Merdeka Utara, Jakarta.[] joko prasetyo

Replika SPBU

Replika SPBU

8 comments

  1. Temanya unik dan menarik. BENSIN CAMPUR!!!!
    Masihkah ada orang yang belum mengerti dibalik kenaikan harga BBM ini????
    Apakah mereka masih menunggu penderitaan yang lebih parah lagi agar bisa sadar???

  2. Insya Allah Khilafah akan segera tegak,tidak akan ada lagi Bensin Campur yang ada Bensin Gratissss!!!! Allohu Akbar

  3. inilah wajah kapitalis pemerintah
    masih mau bertahannnn? dengan sistem bobrok buatan manusia? ata masih mau nunggu indonesia hancur seperti negeri asal demokrasi( yunani)

  4. >> campur pengkhinatan penguasa terhadap Allah dan RosulNya serta Ummat Islam!

    >> campur kedzaliman penguasa!

  5. Maju terus Hizbut Tahrir Ind!!!
    HTI konsisten dlm memperjuangkan aspirasi rakyat, salah satunya adalah masalah kenaikan BBM ini. Mudah-mudahan rakyat semakin sadar bahwa sistem sekuler – kapitalis yg dianut negeri ini merupakan pangkal dari seluruh masalah yg terjadi.
    Dan Mudah2an Alloh SWT akan menolong kita semua dengan membuka hati para pemimpin yang beriman agar segera mengganti sistem Kapitalis yang rusak tsb, dengan cara menerapkan aturan_NYA dlm bingkai Khilafah Islamiyah, karena hanya dengan Syariat Alloh SWT saja, semua masalah umat & kehidupan akan terselesaikan dengan adil dan keberkahan akan meliputi langit dan bumi.
    Allohu Akbar!!!!!

  6. hanya penguasa yang dzalim yang tega menindas rakyatnya.
    sudah tahu raknyatnya miskin sudah dianggap kaya gara- gara naik kendaraan,padahal kenaraan yang banyak dimiliki rakyat adalah milik leasing dan bangkir dan koruptor yang invest.

  7. DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) itu mewakili siapa jika Rakyatnya protes kenaikan BBM

  8. assalamu’alaikum
    sya setuju dengan aksi tersebut agar pemerintah dan pejabat pejabat lain nya juga ikut terbelalak dalam aksi ini, agar merka tau akibat dri yang mereka lakukan terhdap masyarakt sperti kita ini, kita jangan mau terus2an ad di bawah dan berdiam diri dg aksi pemerintah yang akan menaikkan harga BBM,
    ap merka pra pengusa kurng puas telh membuat kita pra umat sengsara dan mendrita akbat ulah para penguasa.jgn pernah takut melakukan yg bnar krna allah tidak tidur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*