HTI Press, Makassar- Pada hari Ahad, 22 April 2012 Kurang lebih 200 Kaum Muslimin dan Muslimat Se-Kelurahan Parangloe dan sekitarnya mengikuti acara Tabligh Akbar yang digagas oleh syabab Hizbut Tahrir Indonesia Cabang Parangloe yang berlangsung di Masjid Miftahul Khaer, Parangloe, Makassar. Tabligh Akbar yang mengangkat tema “Syariah dan Khilafah, Mengentaskan Kemiskinan” ini menghadirkan dua pembicara yakni Ustadz Syahrir Nuhung, Lc dan Ustadz Dirwan Abdul Jalil, SHi selaku Humas HTI Sul-Sel.
Dalam materinya ustadz Syahrir Nuhung, Lc menyampaikan perihal kemiskinan hadir dikarenakan adanya pengabaian terhadap hukum Allah dalam mengatur kehidupan. Lebih lanjut beliau menegaskan bahwa menjadikan aturan manusia sebagai pengganti aturan dari Allah adalah bentuk kedurhakaan dan kemusyrikan.
Demikian pula apa yang disampaikan ustadz Dirwan Abdul Jalil, SHi bahwa mengapa mesti Khilafah yang mesti menjadi perhatian dan solusi atas problem kemiskinan, karena Khilafah adalah kewajiban yang harus diwujudkan. Disamping itu secara historis dan empiris Khilafah telah memberikan bukti dapat mengantarkan kesejahteraan oleh karenanya mengentaskan kemiskinan mesti mewujudkan khalifah yang menerapkan Syariah dalam Khilafah. [ Ahmad Taufiq; Lajnah I’lamiyah HTI Sulsel ]