Gema takbir bersahutan mengagungkan kebesaran Allah di pagi itu menjadi pertanda diselenggarakannya shalat Idul Adha di pelataran parkir toserba Yogya. Seperti tahun-tahun sebelumnya, HTI Purwakarta kembali menyelenggerakan shalat idul adha 1433 h. Nampak antusiasme masyarakat pada kegiatan tarsebut. Sekitar 400-500 jamaah memenuhi area tempat shalat yang sdh disediakan panitia. Tampak hadir juga beberapa tokoh Purwakarta
Bertindak sebagai khatib adalah ust ovan ghazali dan imam ust hilman. Dalam khutbahnya ust ovan menegaskan bahwa kaum muslim harus mencontoh nabi Ibrahim yang telah memilih kencintaan yang tertinggi hanya kepada Allah SWT. Kecintaan tersebut diwujudkan dengan ketaatan total terhadap syariat-Nya. Tak ketinggalan humas HTI Purwakarta, ust Lukman Sopyan dalam sambutannya menegaskan bahwa HTI akan tetap fokus pada agenda penegakan syariah dan khilafah dengan senantiasa mengikuti metode Rasulullah saw. Tidak akan terpalingkan dengan isyu-isyu yang lain baik lokal maupun nasional.[]