HTI Press. Hari istimewa itu, Ahad (2/12) memang tidak biasa. Para mahasiswa dari berbagai kampus di kota Medan hadir untuk mengikuti Basic Islamic Leadership Training yang diselenggarakan Oleh HTI Chapter USU.
Dimulai pukul 08.30 WIB acara yang bertajuk “Becoming A World Leader” tersebut dibuka dengan sambutan Ketua Panitia Asril Efendi.
Training pada hari itu dipimpin oleh 2 orang fasilitator handal yang sudah malang melintang di dunia training, mereka adalah Edu Al Batahaniy sebagai trainer pertama yang membawakan materi (The View Of Life dan dilanjutkan kembali oleh trainer ke dua yaitu Muliono yang membawakan Materi Becoming Transformasional Student dan dilanjutkan kembali oleh trainer ke tiga adalah Oding Affandi yang membawakan materi (life is choice), Puncak ketegangan peserta terjadi saat materi Total Vision dimana dijelaskan bahwa hidup merupakan pilihan dan sebagai muslim haruslah memilih Islam sebagai dasar dalam bertingkah laku dan hukum. ini sudah seharusnya mahasiswa mendedikasikan dirinya untuk perjuangan Islam walaupun disaat ini sebagai mahasiswa.
Acarapun terus berlanjut dengan adanya pertanyaan-pertanyaan dari para peserta training yang membuat acara semakin menyenangkan.
Diskusi pun berlanjut ketika sesi diskusi bersama para aktivis Hizbut Tahrir Chapter USU dengan para peserta dan membuat FGD (Forum Group Discussion) yang berbicara lebih luas tentang Islam. Walhasil training hari itu juga ditutup secara simbolis oleh saudara Rhadian Rihadi .
Sebelum membubarkan diri, seluruh peserta dan panitia bersalaman, berpelukan dan berfoto bersama untuk mengokohkan ukhuwah dan menegaskan kembali bahwasanya perjuangan yang akan dilakukan sepulang acara ini tidak akan mereka lakukan sendirian. Mereka mempunyai teman-teman yang memiliki satu tujuan, yang akan saling mengingatkan, saling mendoakan, saling dorong, dan saling berlomba dalam kebaikan. []Oleh Syahriza