Tim QMB Karawang Berusaha Menembus Desa Telukbango, Pengungsi di Sepanjang Jalan

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

HTI Press. Karawang. Tim Qodho Mashalih Banjir (QMB) Karawang hari ini berusaha mendatangi desa Telukbango kecamatan Batujaya kab. Karawang dengan membawa bantuan air minum, biskuit, roti dan obat-obatan. Keberangkatan tim menuju lokasi berdasar info dari saudara Sukma, salah seorang korban banjir di desa Telukbango kecamatan Batujaya Karawang. Setelah kendaraan dan perbekalan disiapkan, Tim QMB Karawang berangkat ba’da dhuhur menuju lokasi. Jarak kecamatan Batujaya dengan Karawang Kota sekitar 40 KM. Jarak sejauh itu kurang lebih ditempuh dalam waktu 1,5 jam.

Kondisi jalan yang berlubang ditambah dengan banyaknya kendaran pembawa bantuan untuk korban banjir ikut memperlambat laju kendaraan yang membawa Tim QMB Karawang. Tiba di kecamatan Batujaya, perjalanan semakin terhambat dengan banyaknya pengungsi disepanjang jalan dilalui.

Setelah tertahan beberapa lama dan berkoordinasi dengan salah seorang tokoh masyarakat Abah Leuweung akhirnya Tim memutuskan kembali ke Karawang. Menurut info dari Abah Leuweung, mengingat banyaknya pengungsi yang membutuhkan, bantuan sebanyak apapun akan habis di tengah jalan. Beliau menyarankan tengah malam adalah waktu yang tepat menyalurkan bantuan kepada saudara kita yang dituju. Insya Allah TIM QMB akan kembali besok dengan membawa perbekalan lebih banyak lagi.Bantuan para dermawan sangat dibutuhkan untuk membantu saudara kita disana.(Abu Hamzah)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*