Abdulmajid Urunshoev (lahir 1964) dijatuhi hukuman 8 tahun penjara pada tanggal 2 Februari 2008. Dia dihukum karena ketakwaannya kepada Allah SWT dan karena mengemban dakwah Islam bersama Hizbut Tahrir.
Pada tanggal 5 Januari tahun ini, bagian tubuhnya lumpuh, sehingga dia dipindahkan ke rumah sakit penjara. Pada bulan Maret, Abdulmajid yang sedang sakit dibawa kembali ke penjara, di mana kondisinya terus memburuk. Pada tanggal 25 Mei, dia dipindahkan lagi ke rumah sakit dalam kondisi kritis, di mana beliau akhirnya meninggal pada hari Rabu pagi 8 Ramadhan (17 Juli 2013). Dokumen-dokumen jadwal pembebasannya mengenai kesehatan sudah disiapkan.
Kami memohon kepada Allah untuk menyampaikan syahadat kepada saudara kita itu dan kami menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan teman-temannya.
Allah SWT bersabda:
مِنَ الْمُؤْمِنِينَ رِجَالٌ صَدَقُوا مَا عَاهَدُوا اللَّهَ عَلَيْهِ ۖ فَمِنْهُمْ مَنْ قَضَىٰ نَحْبَهُ وَمِنْهُمْ مَنْ يَنْتَظِرُ ۖ وَمَا بَدَّلُوا تَبْدِيلًا
“Di antara orang-orang mukmin itu ada orang-orang yang menepati apa yang telah mereka janjikan kepada Allah; Maka di antara mereka ada yang gugur. dan di antara mereka ada (pula) yang menunggu- nunggu dan mereka tidak mengubah (janjinya)”
(Al-Ahzab, 33:23)
Hizbut Tahrir Tajikistan
21 Ramadhan 1434 H
30 Juli 2013
Allah Ya Karim, muliakanlah para pejuang mukhlisin pengikut Nabi-Mu, tempatkanlah mereka di sisiMu yang Mulia. Allah Ya Aziz, hinakanlah kekufuran, penguasa-penguasa kufur, antek-antek kekufuran, jatuhkanlah mereka dalam kehinaan dunia dan akhirat. Balaslah kejahatan mereka dengan sebaik-baik pembalasan.