CIA : Rezim Bashar al Assad Menuju Kejatuhan

Michel Morell, Wakil Komandan Central Intelligence Agency (CIA), dalam wawancara dengan surat kabar Wall Strett Journal (6/8) , menyatakan rezim Bashar al Assad sedang menuju kejatuhan. Sesuatu yang menurutnya sangat membahayakan Amerika Serikat.

“Ini mungkin menjadi masalah paling penting di dunia saat ini karena apa yang sekarang sedang mengarah menuju kejatuhan pemerintahan Presiden Bashar al-Assad,” kata Morell

CIA sendiri mengkhawatirkan jatuhnya rezim Assad.  Mengingat hingga saat ini Amerika belum mendapatkan pengganti yang tepat untuk Assad. Rezim Assad meskipun kerap kali dalam retorika internasional bersebrangan dengan Amerika, namun tetap dibutuhkan Amerika untuk menjamin stabilitas kepentingan AS di Timur Tengah.

Tawaran demokrasi yang diajukan Barat pun ditolak oleh rakyat Suriah. Lebih-lebih lagi para mujahidin dengan dukungan rakyat Suriah menegaskan keinginan mereka untuk mendirikan Khilafah Islam di Suriah.

Kekhawatiran penegakan Khilafah ini bisa dimengerti, karena akan membuat efek domino , yang mempengaruhi negara-negara boneka Amerika di sekitar Suriah. Tegaknya Khilafah akan menyatukan umat Islam dari berbagai negara dan meruntuhkan rezim-rezim boneka Barat.

Morell juga mengatakan kekerasan di Suriah berpotensi merembet melintasi batas ke Lebanon, Yordania dan Irak.(AF)

 

3 comments

  1. ALLAHU AKBAR !! kami rindu Khilafah =’)

  2. subhanallah walhamdulillah.musuh Allah membuat dab menyusun kembali rekayasa namun Allahlah Sang pembuat rekayasa terbaik

  3. sambutlah khilafah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*