Jual Kursi Senat Obama, Gubernur Illinois Ditangkap
Rod Blagojevic, Gubernur Illinois ditangkap karena tuduhan korupsi. Dia diduga berkonspirasi menjual kursi Senat yang kosong ke penawar tertinggi. Kursi Senat tersebut kosong setelah Senator Illinois Barack Obama terpilih menjadi presiden AS.
Blagojevich telah berada dalam penyelidikan selama beberapa tahun karena dugaan penyalahgunaan kekuasaan. Pria berusia 51 tahun itu diduga memaksa para pebisnis atau eksekutif untuk menyumbang ke komite penggalangan dananya, Friends of Rod Blagojevich sebagai ganti pendanaan atau pemberian kontrak dari negara bagian.
Blagojevich juga diduga menunda-nunda legislasi yang akan memberikan dana sebesar US$ 8 juta ke Children’s Memorial Hospital di Chicago. Gara-garanya, kepala rumah sakit tersebut belum setuju untuk memberikan donasi politik sebesar US$ 50.000. (www.detik.com; Rabu, 10/12/2008 10:05 WIB)
Komentar : Bukti praktik suap menyuap bagian yang tidak bisa dipisahkan dari system demokrasi- kapitalisme . Sistem demokrasi menciptakan corporation state, dimana kebijakan akhirnya lebih memihak pada pemilik modal yang menyumbang lebih besar. (LI DPP HTI)
Tampak jelas di hadapan kita bahwa sistem demokrasi hanyalah ilusi dan khayalan yang membius. Dalam pelaksanaannya, demokrasi hanyalah formalisasi dari berbagai kepentingan. Substansi demokrasi tidak mendatangkan kemaslahatan bagi kita semua, namun hanya menjadikan kita sebagai “obyek”-an dari pihak-pihak tertentu demi kepentingan mereka sendiri, bukan untuk kepentingan dan kemaslahatan kita semua.
oh…jangan kaget…biasa itu mah…jual kursi, jual meja, bahkan sampe jual diri juga ada dalam khazanah DEMOKRASI…wong, dari rakyat oleh rakyat tapi bukan untuk rakyat….jelas kan…