Safari Ramadhan HTI Medan Johor ke Berastagi dan Kabanjahe

HTI Press. HTI Medan Johor melakukan Safari Ramadhan 1435 H ke Kabupaten Karo tempat dimana terdapat Gunung Sinabung yang hingga kini masih sering terjadi erupsi. Safari Ramadhan dilakukan ke 7 masjid di Kota Berastagi dan Kota Kabanjahe. 4 Masjid di Berastagi yaitu Masjid Al Barokah, Masjid Arrahman, dan 3 Masjid di Kabanjahe yaitu Masjid Agung, Masjid Amal Bakti dan Masjid Nurul Ikhlas.

Tim Safari Dakwah berangkat pukul 15.00 wib dari Medan menggunakan 4 buah mobil tiba di Berastagi pukul 17.30 setelah sebelumnya sholat Ashar berjamaah di Masjid Al Hilal Bandar Baru. Di Berastagi Tim Safari Dakwah berkumpul di Masjid Istihrar guna melakukan konsolidasi dan pembagian tugas. Lalu dibagilah 7 orang Ustadz menjadi penceramah dan 7 orang Ustadz lagi menjadi Imam Sholat Isya dan Tarawih.

Ustadz Azwir Ibnu Aziz menjadi penceramah di Masjid Amal Bakti Kabanjahe dengan jamaah sekitar 30 orang. Perlu diketahui bahwa Masjid ini salah satu yang menampung pengungsi bencana Sinabung. Sehingga jamaah yang ikut Sholat Tarawih hampir semuanya adalah para pengungsi. Alhamdulillah bencana yang mereka alami tidak menyurutkan langkah untuk ikut Sholat Tarawih dan mendengarkan ceramah dari Tim Dakwah HTI.

Di Masjid Amal Bakti ini Ustadz Azwir menyampaikan pentingnya kaum muslimin kembali kepada Syariat. Bulan Ramadhan merupakan bulan bagi kita untuk membersihkan jiwa, harta, pola hidup dan pemahaman kita. Banyak sekali kaum muslimin saat ini yang mengabaikan syariat Islam sehingga puasanya hanya sekedar menahan haus dan lapar.  “Jika kita ingin meraih derajat takwa di Bulan Ramadhan ini tidak ada cara lain kecuali tunduk kepada syariat dan berupaya mewujudkannya melalui tegaknya Khilafah” tegas Ustd Azwir.

Di Masjid Agung Kabanjahe Ustadz Musa Abdul Ghani menyampaikan bagaimana kondisi umat Islam saat ini akibat tidak diterapkannya aturan Allah dalam kehidupan bermasyarakat maupun bernegara. Seperti kaum muslimin di Gaza yang saat ini dibombardir oleh Yahudi Israel terkutuk. Beliau juga mengingatkan kepada jamaah agar bersama-sama berjuang menegakkan Khilafah yang akan memerangi Yahudi Israel “Tidak ada solusi lain untuk Palestina kecuali Jihad dan Khilafah” tegas Ustd Musa.

Secara keseluruhan jamaah masjid yang dikunjungi oleh Tim Dakwah HTI  sangat antusias mendengarkan apa yang disampaikan oleh HTI. Jamaah menanyakan tindakan yang harus dilakukan umat Islam saat ini. Disampaikan bahwa solusinya adalah umat Islam harus bangkit dari keterpurukannya dan harus bersama-sama memperjuangkan Syariah dan Khilafah.

Jamaah sangat mengharapkan kehadiran kembali Hizbut Tahrir untuk dapat memberikan pemahaman dakwah kepada masyarakat yang masih awam akan Syariah dan Khilafah.

Subhanallah. Semoga dengan perjuangan ini dapat terus membuka hati dan menambah kepercayaan seluruh masyarakat agar dapat memahami tentang syariah Islam dan dapat bersama-sama memperjuangkannya untuk mewujudkan Khilafah.

Usai acara di masing-masing masjid, tim Safari Dakwah HTI Medan Johor ini kembali berkumpul, dan bergerak pulang ke Medan pada pukul 23.00 wib.[]MI HTI Medan Johor/Fatah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*