HTI Press, Tangerang. Terkait dengan minimnya sosialisasi pelurusan ide khilafah pasca munculnya ISIS, ulama Tangerang KH Bukhori Muslim mengusulkan pemasukan pembahasan khilafah ke dalam kurikulum sekolah.
“Sehingga sejak dini anak-anak kita dapat memahami dengan benar apa dan bagaimana khilafah itu. Ini sangat penting, supaya masyarakat tidak phobia dengan khilafah!” ungkap pimpinan Pondok Pesantren Awwabin Tangerang dalam acara Halqah Islam dan Peradaban (HIP) Ahad (28/9) di Aula Gedung Dakwah, Jalan Ki Samaun Babakan, Kota Tangerang.
Dalam acara yang dihadiri 450 warga Tangerang tersebut hadir pula beberapa pembicara lainnya, yakni KH Nurkholis (Ketua Forum Asatidz Tangerang), Saifullah (DPD II HTI Kota Tangerang) dan Fathi Syamsudin Ramadhan An Nawiy (penulis buku Panduan Lurus Memahami Khilafah Islamiyyah Menurut Kitab Kuning). Sedangkan opening speech disampaikan oleh Abu Miqdad (Ketua HTI Kota Tangerang).[]MI Tangerang/Joy