HTI Press, Pekanbaru. Ratusan massa Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Wilayah Riau melakukan aksi di seputaran jalan Cut Nyak Dien, Sudirman Kota Pekanbaru dan sekitarnya (Sabtu 24/1). Peserta aksi mengecam dan mengutuk majalah Prancis, Charlie Hebdo yang menampilkan karikatur penghinaan terhadap Nabi Muhammad SAW.
HTI menilai penerbitan karikatur tersebut merupakan bentuk penghinaan terhadap Allah SWT, Rasul Nya dan umat Islam seluruh dunia. Mereka juga meminta agar pelaku penghinaan terhadap nabi itu dihukum mati dan menyerukan kepada umat Islam untuk berjihad membela kehormatan Nabi Muhammad. Selain itu, umat Islam juga diseru untuk menolak doktrin dan paham Barat yang bertentangan dengan ajaran Islam.
“Kaum Muslimin harus bersatu dan mengambil sikap tegas terhadap negara barat yang bersikap hipokrit dan phobia terhadap Islam. Persatuan umat Islam hanya bisa terwujud dengan diangkat seorang khalifah dalam sistem khilafah,” orasi Edi Manik.
Mereka juga menghimbau kepada masyarakat Pekanbaru segera ikut memperjuangkan khilafah Islamiyah berdasar tuntutan yang di ajarkan Rasullulah SAW, karena dengan adanya khilafah kemuliaan umat Islam terjaga dan peristiwa ini tak kan terjadi dan terulang terus menerus.
“Hal ini sering terjadi karena ketiadaan khilafah yang memimpin umat Islam,” ujar orator lainnya, Ustadz Muhammadun.[] MI HTI Riau