Dua Bintang Bersaudara Rugby Tinggalkan Karirnya Untuk Temani Orang Tuanya Beribadah Haji

Husain_Hamza_AbdullahSepasang bintang muslim klub NFL telah mengorbankan gaji jutaan dolar dan berhenti bermain di klub sepakbola Amerika karena ingin pergi haji.

Hamza dan Husain Abdullah bersaudara sedang berada di puncak karir mereka, bermain setiap minggu di depan puluhan ribu penggemar yang bersorak-sorai melihat permainan mereka di atas lapangan hijau.

Sepanjang hidupnya Hamza Abdullah, 29 tahun, yang mulai bermain untuk tim Arizona Cardinals dan Husain, 27 tahun, dari tim Minnesota Vikings, telah menikmati karir yang sangat sukses di sepak bola Amerika, yang mulai berkarir dengan bermain untuk liga-liga kecil, sekolah tinggi dan perguruan tinggi hingga liga nasional (NFL).

Hamza Abdullah, meninggalkan Arizona Cardinals sementara saudaranya Husain, keluar dari Minnesota Vikings untuk melakukan ibadah haji pada bulan Oktober. Mereka bermain sepak bola berusia 8 tahun, kata Husain kepada NBC News.

Lahir dan dibesarkan di wilayah yang keras di South Central Los Angeles, dua  bersaudara itu mengatakan tidak ada keberhasilan yang bisa memuaskan keinginan selain  menemani orang tua mereka yang sakit untuk melakukan rukun Islam kelima – Ibadah Haji. (Daily Mail UK,28/6/2015)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*