HTI Press, Majalengka. Mengawali 10 hari ketiga Ramadhan, para pelajar dan remaja mengisinya degan mengikuti Kajian Islam Remaja (KIR) spesial #Ngabuburit #Bukber plus #Itikaf bersama Lembaga Dakwah Sekolah Hizbut Tahrir Indonesia (LDS HTI) Jatiwangi, Majalengka, Selasa (7/7). Acara yang digelar di Masjid Besar Al-Hurriyyah Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka ini mengangkat tema: “The True Champion”.
Acara yang dimulai pukul 14.00 tersebut diawali dengan tadarus dan tadabbur al-Quran, dilanjutkan dengan hafalan ayat. Usai sholat Ashar berjamaah, ketua DKM Masjid Besar Al-Hurriyyah, Ayahanda H. Anung Suparman berkesempatan untuk memberikan sambutan sekaligus wejangan yang menggugah kepada remaja untuk selalu mencintai masjid serta menjadi anak yang sholih sholihah yang berbakti kepada orang tua.
Beberapa perwakilan pelajar menyampaikan materinya mengajak para remaja untuk menghidupkan malam Ramadhan dengan itikaf. Pada kesempatan itu juga, diantara perwakilan pelajar menolak hal-hal yang menodai Ramadhan, termasuk menolak keras ide LGBT yang mengancam generasi.
Sementara dalam materi inti “The True Champion”, pembicara dari LDS memberikan motivasi dan tips kepada para remaja untuk menjadi para pemenang sejati. Ibarat perlombaan, kita berada mendekati finish, maka hanya merekalah para pemenang sejati yang akan menjadi juara.
The true champion adalah the real winner (pemenang sejati). Agar para remaja dapat menjadi pemenang sejati, tipsnya: 1) beribadah secara optimal kepada Allah Swt., 2) menundukkan hawa nafsu, 3) keep istiqomah, 4) mengkaji Islam tiada henti, 5) amalkan sekecil apa pun ilmu kita, 5) ikut terlibat dalam dakwah Islam.
Selain presentasi dari para trainer muda, acara diselingi dengan games dan simulasi. Para peserta begitu antusias mengikuti acara dari awal hingga akhir. Mereka dengan penuh semangat bertekad untuk menjadi para pemenang sejati serta mengkaji Islam. Mereka juga bertekad itikaf mencari malam lailatul qodar. Menjelang maghrib, acara ditutup dengan doa dan buka bareng.
Kajian Islam Remaja (KIR) LDS merupakan salah satu program pembinaan yang digagas LDSHTI untuk membentuk generasi dambaan orang tua. Acara yang digelar rutis setiap hari Selasa mulai pukul 14.00 di Masjid Besar Al-Hurriyyah diharapkan menjadi solusi pencerah bagi para remaja. LDSHTI siap menjadi mitra bagi para orang tua yang menginginkan putra-putrinya menjadi anak yang sholeh-sholehah. Semoga dari acara ini terlahir calon pemimpin hebat masa depan. Aammiin. []MI HTI Majalengka