Berita

Komnas HAM: Kebebasan Agama Tidak Mutlak

Ketua Komnas HAM Ifdhal Kasim dalam pertemuannya dengan Forum Umat Islam (FUI) mengatakan, kebebasan beragama seseorang tidaklah mutlak. Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengakui, kebebasan beragama seseorang tidaklah mutlak. Apakah suatu agama itu menyimpang atau tidak, bukan kewenangan Komnas HAM untuk menilai, tapi peran pemimpinnya. Read More »

Dalam Dua Bulan 35 Orang Tewas di Jalan

Jalan Rusak di Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi Meluas Jakarta, kompas – Dalam kurun waktu dua bulan pada tahun 2008, sedikitnya 35 orang tewas dan 283 orang luka berat dalam kecelakaan akibat jalan rusak. Kepolisian melaporkan 359 kejadian kecelakaan akibat jalan rusak itu kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, tetapi tidak juga ditanggapi secara serius. Read More »

Kendala Baru Bagi Jilbab di Universitas-Universitas Turki

Pengadilan Turki telah mengajukan sebuah kendala baru atas upaya pemerintah untuk mengizinkan mahasiswi berjilbab di semua universitas Turki. Pengadilan adminsitratif tertinggi di Turki hari Selasa memutusan bahwa badan yang membawahi pendidikan Turki mengambil langkah melampaui batas wewenangnya ketika memerintahkan semua universitas mengizinkan mahasiswi berjilbab. Bulan lalu, Presiden Turki Abdullah Gul menyetujui reformasi konstitusi yang mencabut larangan yang sudah sepuluh tahun bagi ... Read More »

4 Orang Tewas Ketika Seorang Pembom Bunuh Diri Wanita Meledakkan Dirinya di Diyala

Pihak berwenang Iraq mengatakan seorang pembom bunuhdiri wanita meledakkan dirinya di luar rumah seorang pemuka suku lokal di provinsi Diyala, yang menewaskan si pemuka suku dan tiga orang lainnya. Menurut polisi, wanita itu meledakkan rompinya selagi Sheikh Ghadban al-Kharkhi keluar dari rumahnya untuk menemui si wanita. Salah seorang anggota keluarga dan dua pengawal al-Kharkhi juga tewas dalam serangan di kota ... Read More »

FUI Minta Komnas HAM Bersikap Jernih Soal Ahmadiyah

“Jangan sampai Komnas HAM dipakai bemper oleh Ahmadiyah” Suara-islam.com–Ketua advokasi Forum Umat Islam, Munarman mengatakan, jika pemerintah membubarkan Ahmadiyah maka umat Islam berharap agar Komnas HAM tidak terprovokasi dengan menyatakan itu pelanggaran HAM. Karena berdasar UU, Ahmadiyah itu telah melanggar hak-hak dasar fundamental Right, kebebasan umat Islam yang lain, kebebasan mengimplementasikan agamanya, yakni dengan merusak akidah Islam itu. Read More »

Barisan Nasional Kelabu

Putri Anwar Ibrahim Menang KUALA LUMPUR, KOMPAS. Hasil penghitungan suara sementara pemilu parlemen Malaysia, Sabtu (8/3) pukul 22.30 WIB, oleh Komisi Pemilu menunjukkan Barisan Nasional unggul dengan 51 kursi dari tujuh negara bagian yang telah melakukan penghitungan. Kelompok oposisi mendapat lima kursi. Meski demikian, hasil pemilu parlemen kali ini tampaknya memberikan nuansa kelabu bagi koalisi Barisan Nasional yang berkuasa karena ... Read More »

Mega Lobi Internasional di Bali

Partai Demokrat menuding Ketua Umum PDIP itu terus curi start. TABANAN — Selain getol melakukan ‘kampanye dini’, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri juga melakukan lobi-lobi politik internasional. Mantan presiden ke-5 RI yang bertekad ikut bertarung kembali pada Pilpres 2009 itu, kali ini mengundang 32 duta besar (dubes) negara sahabat ke acara penghijauan dan penanaman pohon langka di Kebun Raya ... Read More »

Bagi Kekuasaan di Pakistan

Para pemimpin dua partai yang memenangkan pemilu Pakistan menandatangani kesepakatan mengenai pemerintah koalisi. Asif Ali Zardari, suami mendiang mantan PM Benazir Bhutto dan mantan PM Nawaz Sharif meminta Presiden Pervez Musharraf memanggil sidang parlemen dengan segera. Pemilu bulan Februari menyebabkan kekalahan besar bagi partai-partai yang setia kepada Presiden Pervez Musharraf. Musharraf mendesak pemerintah mendatang meninggalkan sisi politik dan memusatkan perhatian ... Read More »

Kevin Chilton: AS Perlu Lebih Banyak Senjata Nuklir

Di tengah kecaman AS terhadap program nuklir Iran, seorang komandan senior AS mengatakan bahwa AS membutuhkan lebih banyak lagi senjata-senjata nuklir. Komandan Pasukan Strategis AS, Kevin Chilton, seperti$ dikutip AFP, Rabu (4/3) mengatakan bahwa persenjataan nuklir akan digunakan sebagai “penghalang.” Untuk itu, menurut Chilton, AS perlu terus membuat senjata-senjata nuklir yang lebih modern. Read More »

Militer China Kian Mengancam

Beijing – China tahun ini akan meningkatkan anggaran militernya sebesar 17,6 persen menjadi 417,8 miliar yuan atau sekitar Rp 520 triliun. Sekalipun China menjelaskan kenaikan anggaran ini untuk meningkatkan gaji, latihan, dan kualitas peralatan, tetapi peningkatan ini dianggap ancaman bagi kawasan, terutama bagi Taiwan. Read More »