Berita

Bawaslu: Bansos Jadi Kedok Politik Uang

Bantuan sosial (bansos) seringkali digunakan sebagai kedok untuk melakukan politik uang dalam pemilihan kepala daerah. Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Wirdyaningsih mengakui itu. “Bansos ini sebenarnya politik uang. Bansos diberikan sehari sebelum pemilihan. Apa dalihnya memberi bansos kalau itu dilakukan sehari atau dua hari sebelum pemilihan,” katanya di Jakarta, Selasa (20/12) malam. Modus ini, tambahnya, seringkali dilakukan mereka yang memiliki ... Read More »

CAIR: Sentimen Anti Muslim Meningkat di AS

Juru bicara Dewan Hubungan Amerika-Islam (CAIR), Ibrahim Hooper mengatakan, ada peningkatan sentimen anti-Muslim di Amerika Serikat, yang menciptakan lingkungan, di mana tindakan diskriminatif terhadap komunitas Muslim ditoleransi. Kelompok-kelompok ekstremis dalam beberapa pekan terakhir, telah menekan perusahaan iklan untuk menarik tayangan mereka dari program TV, yang bertema “All-American Muslim” di mana memperlihatkan kehidupan lima keluarga Muslim di Amerika. “Saya tidak percaya ... Read More »

Pelecehan Seksual di Gereja Belanda Terungkap

Selama lebih dari 60 tahun terakhir, ribuan anak mengalami pelecehan seksual di Gereja Katolik Roma Belanda dan 800 tersangka telah diperiksa. Demikian dikatakan penyidik dalam laman CNN, belum lama ini. Beberapa puluhan ribu anak di bawah umur mengalami berbagai jenis pelecehan, baik ringan maupun serius. Akibatnya, para korban trauma selama bertahun-tahun. Mereka memerlukan perhatian dari keluarga korban dan konseling dari ... Read More »

Kasus Mesuji Ungkap Besarnya Potensi Konflik Agraria di Indonesia

Direktur WALHI menilai peranan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) sangat penting untuk membongkar semua kasus dan potensi konflik lahan di Indonesia. Direktur Eksekutif Nasional Wahana Lingkungan Hidup (WALHI), Berry Nahdian Furqan, menilai peranan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) sangat penting, untuk membongkar semua kasus dan potensi konflik lahan di Indonesia. Selain itu, sistem pengamanan yang dilakukan Polri juga mendesak untuk ... Read More »

Pejabat Senior al-Azhar Syaikh Emad Effat Ditembak dalam Demonstrasi di Kairo

Emad Effat, seorang pejabat senior pada Departemen Dar Al-Ifta, Al-Azhar Mesir yang mengeluarkan fatwa, wafat pada hari Jumat akibat luka tembak saat terjadi bentrok antara tentara Mesir dengan para demonstran yang memprotes pemimpin militer negara itu di pusat kota Kairo. Bentrokan, yang berlanjut hingga hari Minggu, telah menewaskan 10 orang sementara ratusan orang lainnya terluka, yang menodai masa pemilu bebas ... Read More »

Bentrok Mesuji Tunjukkan Ketidakhadiran Negara

Adanya bentrok dan pembunuhan sadis dalam kasus Mesuji menunjukkan ketidakhadiran negara. Hal itu dikemukakan Wakil Ketua Komisi I DPR Tubagus Hasanuddin di Jakarta, Senin (19/12). “Bentrok terus terjadi karena negara tidak pernah hadir disana untuk membela kepentingan rakyatnya,” tutur politikus PDIP ini. Ia mengingatkan pemerintah tidak perlu memperdebatkan dan mengalihkan perhatian masalah keabsahan pemenggalan dalam video yang sudah beredar di ... Read More »

Polisi Main Tembak, 16 Orang Tewas Sepanjang 2011

Sepanjang tahun 2011, Indonesia Police Watch  mencatat sebanyak 16 orang tewas dan 69 lainnya terluka akibat sikap mudah menembak (trigger happy) polisi di Indonesia. Ada dua polisi yang menembak istrinya, satu korban tewas dan lainnya luka tembak. Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane menyebutkan dua kategori, yakni aksi main tembak dan aksi salah tembak. Neta menjelaskan, aksi ... Read More »

Pasukan Keamanan Duduki Lapangan Tahrir

Pasukan keamanan menduduki semua pintu masuk dan keluar Lapangan Tahrir di Mesir, pada hari Senin pagi ini, serta diwarnai tembakan bom gas air mata, dan juga menangkap puluhan demonstran. Tindakan pasukan keamanan ini dilakukan terhadap ratusan demonstran yang berkumpul di Jalan Raya Talaat Harb, dan di Lapangan Abdul Mun’im Riyad. Karena aksinya dihalangi, maka para demonstran pun menyerang pasukan keamanan ... Read More »

Warga Akui Pembantaian

FAKTA adanya pembantaian di Mesuji dan Desa Sodong kian terang. Berbagai elemen masyarakat di Mesuji, Lampung, dan Desa Sodong, Mesuji, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatra Selatan, mengakui adanya pembunuhan keji itu di depan rombongan Komisi III DPR, kemarin. Dari pertemuan yang dihadiri pihak-pihak terkait, termasuk Pemkab OKI, diketahui ada kerusuhan yang mengakibatkan tujuh orang tewas. “Dua kepala yang ada di ... Read More »

Pangan RI Bergantung Pada Asing

PETANI kembali turun ke jalan. Pada pertengahan pekan lalu, sekitar seribu petani tebu dari berbagai daerah meninggalkan ladang mereka untuk berunjuk rasa. Persoalan impor gula memicu kemarahan mereka. Menurut para petani yang tergabung dalam Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI), masuknya gula putih impor dan gula rafinasi ke pasar konsumsi membuat harga gula produksi lokal tertekan dan sulit terjual. Unjuk ... Read More »