HTI

Opini (Al Waie)

Syawal dan Ukhuwah Global

Bulan penuh berkah telah berlalu. Malam-malam penuh tilawah al-Quran yang agung, indah, menggugah nalar dan menyentuh hati telah usai. Namun, waktu memang diatur untuk terus berputar dan berganti. Lalu Syawal pun menyapa.

Syawal identik dengan saat silaturahmi dan ukhuwah. Syawal memang saat yang indah dan hangat. Namun, Syawal sejatinya merupakan momen untuk memulai aktualisasi hasil tempaan Ramadhan. Setelah sebulan penuh menempa jiwa, pikiran, keikhlasan dan kesabaran, saatnya sekarang untuk beramal dengan performa terbaik. Ketakwaan kaum Muslim sebagai hasil dari shiyam Ramadhan tentu saat ini berada dalam keadaan puncak. Ini adalah potensi luar biasa untuk meneruskan perjuangan agung menerapkan syariah dan menegakkan Khilafah.

Ramadhan memang meng-up grade keimanan dan keterikatan pada syariah setiap insan Muslim. Pelajaran penting yang tak boleh dilewatkan setelah Ramadhan adalah bahwa syariah Islam bukan hanya mengatur ibadah ritual semata. Syariah Islam sesungguhnya mengatur seluruh aspek kehidupan mulai dari ekonomi, keluarga, sosial hingga ke masalah perpolitikan. Islam mengatur tata kelola pemerintahan dalam bingkai Khilafah. Walhasil, semua tercakup dan terinci secara sempurna.

Sejatinya perjuangan mewujudkan Khilafah Islam merupakan bentuk kecintaan yang tulus terhadap sesama Muslim. Pasalnya, hanya dengan Khilafah Islam darah dan kehormatan setiap Muslim terjaga; penghisapan kekayaan dan eksploitasi sumberdaya alam oleh asing dapat dihentikan; penjagaan kesucian pikiran, kesalihan dan akhlak mulia dapat terealisasi. Singkatnya, seluruh kebaikan hanya akan datang kepada kaum Muslim ketika Khilafah ar-Rasyidah ‘ala Minhaj an-Nubuwwah terwujud.

Tanda keimanan seseorang terletak pada kecintaan kepada saudara mereka. Berjuang agar kunci dari semua kebaikan dapat terwujud inilah bukti kasih sayang yang riil; ukhuwah lahir dan batin.

Kondisi umat saat ini masih belum beranjak dari keadaan semula. Karena itu aktualisasi Syawal melalui peningkatan perjuangan untuk tegaknya Khilafah adalah bentuk ukhuwah sejati kaum Muslim. [Yusuf Mustakim, S.Kom.I; Humas DPD I HTI Daerah Istimewa Yogyakarta]

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*